Urap Sayuran Daun Kenikir
Urap sayuran, keluarga paling suka daun kenikir di jadikan sayur urap. Rasanya enak dan lezat katanya. Ku tumis bumbu urap dengan Palmia Margarine Serbaguna karena lebih lezat.

#PalmiaPoints2024 #LetsBakeLove

Bahan:

  • 1 ikat daun kenikir, siangi
  • 200 gr kacang panjang, potong-potong
  • 150 gr tauge
  • 200 gr kol, iris
  • ½ buah kelapa parut
  • 3 daun jeruk
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 2 sdm Palmia Margarine Serbaguna

Bumbu Halus:

  • 5 cabe merah
  • 5 rawit domba
  • 5 bawang putih
  • 2 ruas kencur
  • 2 daun jeruk, buang tulangnya
  • 1 sdt garam
  • ½ sdm gula putih

Langkah Memasak: 

  1. Rebus semua sayuran hingga matang, angkat lalu sisihkan
  2. Panaskan Palmia Margarine Serbaguna, tumis bumbu halus hingga harum
  3. Masukkan kelapa parut, daun jeruk, kaldu jamur masak hingga setengah kering
  4. Sajikan sayuran bersama bumbu urap

 

 

#PalmiaLetsBakeLove #PalmiaMargarine


Resep dari Marminah
Sambal Tempe Kacang Tanah

Sambal Tempe Kacang Tanah

Sambal tempe dan kacang tanah, ku buat sedikit pedas dengan sambal asal menempel saja.

Nasi Goreng Special

Nasi Goreng Special

Bekel si kaka kalo ke sekolahhan buat sarapan.

Sup Jamur Kuping Asam Pedas

Sup Jamur Kuping Asam Pedas

Sup adalah salah satu sajian berkuah yang menyegarkan.Tapi kali ini jamur kuping diolah menjadi sup dengan rasa asam pedas yang dapat meningkatkan selera makan.

Semur Daging Sapi

Semur Daging Sapi

Semur yang saya masak hari ini adalah resep andalan ibu, resep yang selalu menjadi ndalan keluarga saat memasak semur daging sapi

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia