Tumis Telur dan Bakso Pedas
Tumis telur dan bakso ini sangat enak, buatnya mudah dan yang pasti sangat praktis dan lezat

#PalmiaPoints2021

 

Bahan-Bahannya :

- 1 butir telur

- 3 buah bakso besar, potong kecil-kecil

- 1/2 buah tomat

- 3 siung bawang merah

- 2 siung bawang putih

- 1 buah cabe hijau besar

- 7 buah cabe rawit merah (sesuaikan bila ingin lebih pedas)

- 1 sdm saus tomat

- 2 sdm saus sambal

- Garam, gula, lada halus dan penyedap rasa sesuai selera

- 2-3 sdm Palmia Margarin Serbaguna, untuk menumis

- Sedikit air

 

Cara Membuat nya :

- Masukkan 3 sdm Palmia Margarin Serbaguna, tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum

- Masukkan telur, buat orak arik

- Masukkan cabe dan tomat, aduk-aduk

- Masukkan baksonya aduk-aduk lagi

- Masukkan saus tomat dan saus sambal

- Tambahkan garam, gula, lada halus dan penyedap rasa sesuai selera

- Masukkan sedikit air, aduk-aduk, masak sampai bumbu meresap dan bakso matang

- Tes rasa, bila rasa sudah pass, tumis telur dan bakso siap dihidangkan

- Selamat Mencoba


Resep dari Mardiana
Tuna Grilled Sandwich

Tuna Grilled Sandwich

Menjadi ibu rumah tangga bukan halangan untuk tetap berkarya.Kemajuan tekhnologi internet dan maraknya media sosial memudahkan aku untuk menjangkau dunia.Lewat foto masakan dan resep yang aku kirim aku banyak mendapatkan apresiasi.Semoga foto dan resep masakanku kali ini juga di apresiasi dengan baik oleh Palmia.Palmia menemaniku memasak hampir di setiap hidangan.Margarin Palmia menyempurnakan setiap hasil masakanku.Terimakasih Palmia.

Nasgor Ati Rempelo Pedas

Nasgor Ati Rempelo Pedas

Nasi goreng menu kesukaan saat berbuka puasa. Di campur dengan ati dan rempelo ayam,makin nikmat.

Tumis Peda Belimbing Wuluh

Tumis Peda Belimbing Wuluh

Ikan asin peda dapat meningkatkan selera makan . Peda belimbing wuluh yang ditumis dengan palmia memberi aroma dan rasa yang menambah selera makan

Pindang Nila Bumbu Iris

Pindang Nila Bumbu Iris

Pindang nila salah satu menu favorit yang kuhidangkan untuk disantap bersama keluarga. Ikan nila sangat gampang ditemui di daerahku karena ikan nila kini sudah banyak yang membudidayakan dengan cara dibuat tambak ataupun keramba.

Beli Produk Palmia