Tumis Kikil Petai
Bosan dengan menu santan, tumisan satu ini cocok menemani makan siang bareng keluarga. Wangi khas petai sangat menggugah selera.

#PalmiaPoints2024 #LetsBakeLove

Bahan:

  • 250gr kikil yang sudah di rebus, iris
  • 2 papan pete
  • 3 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt gula kaldu bubuk secukupnya
  • 2 lembar daun jeruk
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai geprek
  • air secukupnya

Bumbu iris:

  • 12 buah cabe rawit
  • 2 buah cabe merah
  • 1 siung bawang putih
  • 5 buah bawang merah
  • 1 buah tomat
  • 1 ruas jahe

Cara memasak:

  1. Panasakan Palmia Margarin Serbaguna, masukkan bumbu iris. Tambahkan daun salam,daun jeruk serta serai. Tumis hingga bumbu wangi
  2. Masukkan kikil, tambahkan air, gula, garam, dan kaldu bubuk. Aduk-aduk hingga semua tercampur rata hingga bumbu meresap dan air menyusut. Tambahkan petai, aduk sebentar hingga petai sedikit layu
  3. Angkat dan sajikan.

Resep dari Suryadi
Telur Kawo Tumis Merah

Telur Kawo Tumis Merah

Telur Kawo Tumis Merah sangat nikmat dengan nasi padas. Rasanya pedas semakin menambah selera makan

Tauco Kikil Terung Telunjuk Pedas

Tauco Kikil Terung Telunjuk Pedas

Tauco Kikil Terung telunjuk Pedas resep ibu favoritku. Tauco memiliki kandungan mineral yang sangat banyak, seperti kalsium, fosfor, zat besi, dan magnesium. Mineral-mineral ini dapat membantu menjaga kepadatan tulang dan mencegah keroposnya tulang.

Migor Mayonaise

Migor Mayonaise

Setiap pagi,ibu selalu menyempatkan diri untuk menyajikan menu sarapan. Menu yang satu ini,memang paling cocok untuk menu sarapan.

Ikan Tongkol Gulai Asam Pedas

Ikan Tongkol Gulai Asam Pedas

Ikan tongkol di gulai asam pedas, khas asam dari asam kandis dan rasa pedas bumbu cabe. Hidangan menyambut buka puasa, recommended.

Beli Produk Palmia