Tempoyak Durian Teri Bumbu Kuning
Ini merupakan makanan khas jambi yang berasal dari daging buah durian yang sudah dipermentasikan cocok untuk dihidangkan waktu berbuka puasa.

#PalmiaDIRP2024

Bahan - bahan

  • 200 gr Ikan teri
  • 250gr Tempoyak
  • 7 buah cabe merah (haluskan)
  • 10 buah cabe rawit (haluskan)
  • 3 siung bawang Putih (haluskan)
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula
  • 1 batang serai
  • 1 lembar Daun kunyit
  • 1/2 ruas kunyit (haluskan)
  • 1 sdm Palmia Margarine Serbaguna
  • Minyak goreng secukupnya
  • Air secukupnya

Cara membuat

  1. panaskan minyak, tambahkan Palmia, goreng Teri.
  2. setelah teri matang masukkan bumbu yang sdah dihaluskan tambahkan garam dan gula
  3. kemudian masukkan tempoyak tambahkan air masukkan batang serai dan daun kunyit. Aduk sampai mengental setelah matang angkat dan sajikan.

Resep dari Gusti suryani
Orek Tempe Pedas Manis Gurih

Orek Tempe Pedas Manis Gurih

Orek tempe adalah makanan tradisional yang mudah dibuat di rumah. Berasal dari tanah Jawa, ini adalah olahan tempe yang dipotong-potong kecil dan dimasak dengan gula serta kecap.untuk kali ini ibu saya memasak agak sedikit berbeda dengan cita rasa yang ada pedas manis nya.

Tumis Bunga Pepaya dan Daun Pepaya

Tumis Bunga Pepaya dan Daun Pepaya

Banyak yang tidak tahu bila rasa pahit yang didapat dari kembang dan daun pepaya justru menaikkan selera makan. Selain itu rasa pahitnya sangat berguna bagi kesehatan tubuh sepeti menetralkan gula darah dalam tubuh.

Tumis Telur dan Bakso Pedas

Tumis Telur dan Bakso Pedas

Tumis telur dan bakso ini sangat enak, buatnya mudah dan yang pasti sangat praktis dan lezat

Kikil Bumbu Pedas Spesial Palmia

Kikil Bumbu Pedas Spesial Palmia

Hallo kali ini aku mau bagikan resep rumah ku yaitu kikil bumbu pedas spesial palmia

Beli Produk Palmia