Seblak Ceker Baktel
Di saat cuaca dingin,berbekal resep dari ibu, saya menyajikan seblak ceker ini sebagai santapan penghangat untuk keluarga saya.

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 1 butir telur
  • 200 gr ceker
  • 100 gr bakso ayam
  • 1 genggam kerupuk sagu oren
  • 1 batang daun bawang, iris
  • 1 sdm garam
  • ½ sdm gula
  • 1 sdm kaldu bubuk
  • Air secukupnya
  • 3 sdm  Palmia Margarine Serbaguna

 

Bumbu Halus:

  • 1 siung bawang putih
  • 7 buah cabe rawit
  • 3 buah cabe merah
  • 2 ruas jari kencur

 

Cara Membuat:

  1. Rendam kerupuk sagu oren dengan air selama 1 jam. Kemudian tiriskan dan sisihkan
  2. Rebus ceker hingga empuk. Kemudian sisihkan
  3. Panaskan Palmia Margarine Serbaguna, masukkan telur dan orak arik hingga setengah matang. Sisihkan di pinggir wajan
  4. Masukkan bumbu halus, tumis hingga wangi. Lalu aduk dengan telur hingga bumbu tercampur rata
  5. Tambahkan air secukupnya, masukkan ceker, bakso ayam dan kerupuk. Masak hingga air mendidih dan kerupuk nya lunak. Tambahkan garam, gula,dan kaldu bubuk. Aduk hingga tercampur rata dan bumbu meresap. Taburkan daun bawang, aduk sebentar hingga layu. Angkat dan sajikan selagi hangat.

Resep dari Suryadi
Cah Kemkol Wortel Kapri

Cah Kemkol Wortel Kapri

Cah sayuran dengan udang sebagai penambah rasa gurih. Lebih suka sayurannya dimasak setengah matang, masih crunchy saat dimakan.

Sup Ayam Aromatik Thailand ( Tom Kha Gai)

Sup Ayam Aromatik Thailand ( Tom Kha Gai)

Kebetulan keluargaku penggemar sup ayam aromatik Thailand. Rasa kuah sup ini meskipun bersantan tapi tidak bikin eneg lho, karena ada air perasan jeruk nipisnya. Biar bisa hemat, ibuku kadang memasak sup Ayam Thailand untuk menu harian keluarga. Saat ibu memasak menu ini anak-anaknya pasti berebut untuk menyantapnya. Ibuku pun senyum-senyum melihat anaknya sangat antusias menyantap masakannya.

RICE BALLS

RICE BALLS

Resep Rice Balls adalah trik aku saat anak-anak maunya ngemil aja. Karena isinya itu lengkap kaya menu makan siang umumnya, ada nasi, daging, jamur dan keju. Pokoknya gizinya komplit dan keliatan kaya cemilan. #PalmiaMargarin #MakeWonders

NASI GORENG HONGKONG

NASI GORENG HONGKONG

Aku nyiasatin anak-anak yang lagi susah makan dengan bikin satu menu yang isinya lengkap. Mangkanya aku bikin Nasi Goreng Hongkong karena punya semua protein dari udang, ayam dan telur jadi aku pun ga perlu bikin lauk lain lagi. Dan mereka pun jadi makin lahap!

Beli Produk Palmia