Sandwich Sayuran
Bosan dengan sarapan nasi, anak-anak request minta sarapan roti. Jadi bikin sandwich sayuran yang gampang. Bisa dijadikan bekal sekolan anak-anak.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan-bahan  :

- 4 lembar roti tawar 

- 1 buah timun segar

- 4 lembar daun selada segar

  - 2 butir telur

- Saos mayonaise

- 1/4 sdt garam

- Palmia Serbaguna

Cara Membuat : 

1. Kocok lepas 2 butir telur, bumbui dengan garam

2. Panaskan Palmia lalu goreng telur kocok. 

3. Olesi roti dengan Palmia lalu dibakar di teflon bekas menggoreng telur tadi . 

4. Iris tipis timun , siapkan daun selada dan mayonaise . 

5. Siapkan piring saji, letakkan roti panggang lalu beri isian telor dadar , timun dan daun selada ,lalu tuangkan mayonaise secukupnya. Tutup dengan roti tawar lainnya. Sajikan.


Resep dari Lafitri Hasna
Gulai Ikan

Gulai Ikan

Ikan cakalang juga enak sekali dimasak Gulai. Kebetulan saya menemukan ikan cakalang yang kecil dan langsung saya masak Gulai untuk lauk menu siang ini. Pasti ibu-ibu semua sudah pernah memasak Gulai ikan. Yuuk dicobain dijamin makin lezat karena menumis bumbunya memakai Plamia Margarin Serbaguna.

Sengkel Kecap Pedas Lada Hitam

Sengkel Kecap Pedas Lada Hitam

Daging sengkel adalah jenis daging yang banyak uratnya sehiingga teksturnya agak alot. Tapi ditangan ibuku daging sengkel ini bisa diolah hingga jadi empuk, bahkan rasanya jadi enak, karena tidak ada alotnya sama sekali. Tipsnya adalah potongan daging sengkelnya dibuat agak kecil, saat memasak gunakan api kecil dan wajan / pancinya ditutup rapat. Jadi butuh kesabaran yang ekstra agar daging sengkel bisa empuk meskipun tidak dimasak dengan panci presto. Agar olahan daging sengkel terasa lezat gunakan bahan masak yang segar dan berkualitas bagus. Daging sengkel yang dibumbui kecap, cabe dan lada hitam ini rasanya sedap sekali lho. Ada perpaduan rasa manis dan pedas menyatu di dalam potongan daging sengkel yang gurih.

Ikan Kembung Bakar Palmia

Ikan Kembung Bakar Palmia

Ikan bakar adalah makanan kesukaan keluarga, dengan palmia makanan lebih enak dan harum

UDANG  ala THAILAND

UDANG ala THAILAND

Perpaduan udang dan saus ala Thailand menjadi perpaduan sempurna yang tersaji dalam resep Udang ala Thailand

Palmia

Beli Produk Palmia