Sambal Tongkol Tahu Putih
Ikan tongkol salah satu kesukaan keluarga, apalagi di sambal, karena keluarga saya pecinta masakan pedas. Di hidangkan bersama nasi panas sangat menggugah selera.

#PalmiaPoints2024 #LetsBakeLove

Bahan:

  • 500 gr ikan tongkol sedang
  • 6 buah tahu putih (potong dadu)
  • 1 ons cabe merah (haluskan)
  • 8 siung bawang merah (haluskan)
  • 2 siung bawang putih (haluskan)
  • 1 sdm garam
  • 1/2 sdt gula
  • minyak secukupnya
  • 3 sdm Palmia Margarin Serbaguna

Cara Membuat:

  1. Bersihkan ikan potong menjadi 2 bagian setiap perekor ikan, setelah di cuci bersih baluri dengan garam sedikit
  2. Panaskan minyak tambahkan Palmia Margarin Serbaguna, goreng ikan selanjutnya goreng tahu putih
  3. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan jika sudah harum masukkan garam, gula kemudian campurkan ikan dan tahu yang sudah di goreng, jika sudah matang kemudian angkat dan hidangkan

Resep dari Sri hartini
Gulai Bakso Udang Katu

Gulai Bakso Udang Katu

Gulai Bakso Udang Katu adalah masakan yang menggunakan santan kelapa. Santan merupakan bahan makanan yang memiliki kalori tinggi. Selain itu, santan juga mengandung vitamin, mineral, protein, karbohidrat, zat besi, magnesium . Santan memiliki kandungan protein unik yang baik untuk kesehatan.

Mini Burger

Mini Burger

Suka banget kalo di rumah udh disediain burger mini sama mamah, enak banget burger buatan mamah.

Tempe Oseng Kecap

Tempe Oseng Kecap

Olahan tempe sangat ekonomis tapi bergizi tinggi. Tempe oseng kecap adalah salah satu resep dari ibu yang hingga kini masih menjadi favorit di keluargaku.

Spaghetti Udang Dabu - Dabu

Spaghetti Udang Dabu - Dabu

  Seafood Khususnya Udang Favorit kami sekeluarga. Menyajikan Hidangan Bergizi dan Menggugah Selera tentunya kewajiban Ibu Rumah Tangga seperti saya. Syukur Alhamdulillah sekarang Hidangan dan Cemilan Makin disukai semenjak memakai Palmia, Khususnya Palmia Margarin Serbaguna yg Kaya Vìtamin dan Folat. Kini, hidangan dirumah pun tak kalah Lezat dengan hidangan diresto.. Yukk Mari Kita Masak Moms..

Beli Produk Palmia