Sambal Bawang Cumi
Menu yang satu ini cocok untuk di jadikan menu makan siang. Rasa nya pedas dan gurih.

#PalmiaPoints2022

Bahan:

  • 200 gr cumi asin
  • 200 gr bawang merah, iris
  • 5 lembar daun jeruk
  • 4 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • Garam secukupnya
  • Gula jawa secukupnya
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • Air secukupnya

 

Bumbu Kasar:

  • 5 buah cabe rawit oren
  • 5 buah cabe merah
  • 3 buah cabe hijau
  • 1 buah tomat
  • 5 buah bawang merah

 

Cara Memasak:

1. Rendam cumi asin dengan air panas selama 15. Kemudian tiriskan dan potong-potong.

2. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, masukkan bawang merah iris. Tumis hingga wangi.

3. Masukkan bumbu kasar, tambahkan daun jeruk, garam, gula jawa dan kaldu bubuk. Aduk-aduk hingga tercampur rata.

4. Masukkan cumi dan tuang air secukupnya. Aduk-aduk kembali hingga bumbu meresap dan merata.

5. Angkat dan sajikan.


Resep dari Suryadi
SUP PANGSIT UDANG AYAM

SUP PANGSIT UDANG AYAM

Sup pangsit juga jadi salah satu kesukaan anak-anak kalo makan di restoran. Daripada harus ke restoran terus, mending aku bikin sendiri. Dan untungnya anak-anak suka karena memang rasanya yang berbumbu dan gurih. #PalmiaMargarin #MakeWonders

Ayam Goreng Mentega

Ayam Goreng Mentega

Ayam merupakan protein hewani yang banyak digemari dewasa ataupun anak-anak. Untuk memasaknya protein hewani ini sangat beragam, salam satunya yang mudah dan disukai adalah ayam goreng mentega.

Tahu Tempe Lombok Ijo

Tahu Tempe Lombok Ijo

Salah satu olahan tahu tempe kesukaanku nih. Kuliner khas ndeso ini menurutku tidak pernah membosankan. #PalmiaPoint2021

Makaroni Rempah

Makaroni Rempah

Kebuli adalah masakan spicy dan terumit. Nah bila bahan utamanya diganti makaroni pasti lebih gampang. Ciri khas minyak samin bisa digantikan aroma Palmia yang menggoda. Jadi Makaroni rempah ini mengobati kangen kita pada masakan khas Timur Tengah.

Beli Produk Palmia