Pastel Tutup Keju
Ramadhan sebentar lagi. Sebagai ibu rumah tangga, wajib punya stok resep masakan yg lezat, bergizi dan juga praktis. Seperti pastel tutup keju ini. Sudah mengandung karbohidrat dari kentang, juga vitamin, protein dan serat dari isiannya yang terdiri dari daging ayam dan sayuran. Untuk isiannya bisa disesuaikan dengan bahan yang tersedia di rumah ya. Tips saya, pastel tutup ini bisa dimasak malam lalu disimpan di kulkas. Nah pas mau sahur tinggal dipanaskan. Bisa dimicrowave, dikukus, atau dipanggang sebentar. Jadi lebih praktis.

#ShareYourJourney

Bahan:

Topping:

5 buah kentang ukuran sedang, rebus lalu haluskan panas-panas

1 sdm Palmia Margarin Serbaguna

¼ sdt garam

Sejumput merica bubuk

Sejumput pala bubuk

Sejumput gula Isian:

1 sdm Palmia Margarin Serbaguna

½ buah bawang bombay, iris-iris

2 siung bawang putih, cincang

200 gr dada ayam rebus, potong dadu

1 buah wortel, potong dadu

1 genggam buncis, potong pendek

3 buah sosis, iris serong

1 buah bihun rendam air panas, potong pendek

100 ml air

200 ml susu cair gula, garam, merica, kaldu bubuk secukupnya

Taburan: Keju parut

Cara Membuat:

1. Topping: campurkan semua bahan jadi satu, koreksi rasa. Sisihkan.

2. Isian: panaskan margarin, tumis duo bawang hingga layu dan harum. Masukkan sayuran dan sosis, aduk rata. Tuangi air. Masak hingga sayuran empuk dan air menyusut.

3. Masukkan ayam dan bihun. Aduk rata. Tuangi susu cair dan sisa bumbu. Aduk rata, koreksi rasa. Jika sudah pas, matikan api.

4. Ambil alumunium foil cup, tuangi dengan isian setengah penuh lalu ratakan. Tutup dengan adonan topping, ratakan. Taburi keju parut. Panggang hingga kecoklatan kurleb 15-20 menit sesuaikan dengan oven masing2.


Resep dari Ratri Wulan Wahyuni
Tomyan Suki Bakso Gledek

Tomyan Suki Bakso Gledek

Biasanya kalau bulan Ramadhan kita sering bingung mau bikin Menu apa nah..sebagai selingan kali ini saya rekomendasikan tomyan yang segar.

Udang Goreng Mentega, Dinner Lezat Anti Ribet

Udang Goreng Mentega, Dinner Lezat Anti Ribet

Sebagai pekerja freelance, tentunya saya punya lebih banyak waktu untuk beberes dan mengurus rumah. Namun tak jarang saat deadline menumpuk dan sudah di ambang pintu, saya jadi tak punya banyak waktu memasak untuk suami. Lantas, apa yang harus dilakukan? Ya tetap memasak, dalam rentang waktu yang pendek itu. Wanita terkenal paling jago multitasking. Terbukti, saya bisa kerja, menulis beberapa artikel yang sedang mendekati deadline, sambil masak buat suami. Sesederhana itu, saya sudah merasa menjadi wonder woman.

Popcorn Ayam Goreng Tepung Gurih

Popcorn Ayam Goreng Tepung Gurih

Menu kesukaan anak-anak banget, ayam fillet di potong kecil lalu di goreng tepung bumbu. Rekomen banget untuk menu saat puasa ramadan.

Laksan Palembang

Laksan Palembang

Laksan salah satu makanan khas Palembang. Laksan merupakan olahan dari daging ikan tenggiri kemudian di sajikan dengan kuah santan yang gurih. Menu satu ini selalu menjadi favorite keluarga saya.

Beli Produk Palmia