Nila Bunga Bawang Kuah Santan Pedas

Nila Bunga Bawang Kuah Santan Pedas

Nila salah satu jenis ikan kerambah yang sangat gampang di jumpai. Ikan nila juga menjadi ikan favorit keluarga saya.

#PalmiaDIRP2024

Bahan:

  • 500 gr ikan nila, potong-potong
  • 100gr bunga bawang, potong-potong
  • 500 ml santan murni
  • 1 sdm garam
  • ½ sdt gula
  • ½ sdt kaldu bubuk
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 lembar daun kunyit
  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai, geprek
  • 2 sdm Palmia Margarine Serbaguna
  • 1 buah jeruk nipis

Bumbu halus:

  • 2 buah cabe merah
  • 10 buah cabe rawit
  • 1 siung bawang putih
  • 7 buah bawang merah
  • 1 ruas kunyit
  • ½ ruas jahe
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 sdm biji ketumbar

Cara memasak:

  1. Cuci bersih ikan nila,tiriskan. Lumuri dengan air perasan jeruk nipis,diam kan selama 10 menit.
  2. Panaskan Palmia margarin serba guna. Masukkan bumbu halus,tambahkan daun salam,daun jeruk,daun kunyit dan serai. Tumis hingga wangi.
  3. Tuang santan murni,masak dengan api kecil ke sedang sambil di aduk-aduk hingga mendidih.
  4. Masukkan ikan nila dan bunga bawang,tambah kan gula,garam,dan kaldu bubuk. Masak kembali hingga ikan nila matang dan bumbu meresap.
  5. Angkat dan sajikan.

Resep dari Dewi misdawati
Bihun Goreng Palmia

Bihun Goreng Palmia

Sebagai IRT tanpa ART dan jauh dari orang tua, mengharuskan saya agar bisa mandiri dalam segala hal, salah satunya bisa membuat masakan untuk keluarga tercinta degan hidangan yang sehat dan bergizi dengan praktis. Nah kemarin saya membuat menu Bihun Goreng Palmia, Tidak menggunakan minyak goreng sehingga aman juga buat si keci. kalau kalian punya resep apa moms? Nah kalau kamu punya resep sendiri coba aja apload di bit.ly/ikutanWonderRecipe karena ada hadiah medali dan emas murni dengan total hadiah 100 gram, woww banget kan, yuk karena periode hanya sampai 14 Juni 2019, siapa tau rejeki buat moms dan keluarga. Jangan lupa follow Instagram @PalmiaID atau like Fanpagenya, untuk info selanjutnya. #Palmiamargarin #MakeWonders

Daging Tumis Buncis

Daging Tumis Buncis

Semenjak kost aku belajar masak sendiri. Tentunya resep sederhana, kali ini tumis daging sapi dan buncis yg ditumis dengan Palmia Margarin Serbaguna.

Nasi Goreng Teriyaki Pedas

Nasi Goreng Teriyaki Pedas

Nasi goreng dengan bumbu ulek sedikit pedas dan saus teriyaki sebagai penyempurna rasa.

Oseng Buncis Toge Daging Asap

Oseng Buncis Toge Daging Asap

Oseng buncis dan toge ini menggunakan bumbu minimalis khas resep masakan ibu. Disantap selagi hangat sangat menggugah selera.

Beli Produk Palmia