Nangka Muda Ebi Kuah Kuning
Ibu selalu memasak untuk memenuhi kebutuhan gizi keluarga. Nangka muda ebi kuah kuning resep masakan ibu yang enak.

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • Palmia Butter Margarine 2 sdm
  • 3 keping nangka muda, potong-potong rebus dengan sedikit garam dan minyak sayur, bilas tiriskan
  • 50 gr udang kering atau ebi, rendam air panas lalu tumbuk kasar
  • 65 gr santan instan

 

Bumbu Halus:

  • 8 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 8 buah cabai keriting
  • 2 cm lengkuas
  • 2 cm kunyit
  • 3 butir kemiri

 

Bahan Lain:

  • 2 lembar daun salam
  • 1 batang serai, keprek
  • secukupnya garam, gula, penyedap rasa

 

Cara Membuat:

  1. Panaskan Palmia Butter Margarine hingga cair, tumis bumbu halus hingga wangi, masukkan ebi, daun salam, serai, tumis hingga matang
  2. Nangka beri bumbu garam, gula dan penyedap jamur. Beri air secukupnya, masak nangka hingga empuk dan air menyusut dan masukkan santan instan aduk rata biarkan mendidih sebentar, koreksi rasa lalu angkat sajikan.

Resep dari Ismarani
Nasi Goreng Bakso Rebon

Nasi Goreng Bakso Rebon

Nasi goreng bakso rebon menjadi menu hidangan berbuka puasa Ramadhan yang enak dan bergizi.

Gulai Ayam Kecap

Gulai Ayam Kecap

Nah, kali ini kita coba, yuk, siapkan ayam gulai kecap sendiri di rumah. Tetap berbahan sederhana, sajian ini bisa memberi manfaat untuk membantu menjaga kesehatan tubuh kita.

Spaghetti Alfredo

Spaghetti Alfredo

Menu Spaghetti Alfredo kesukaan anak-anak di rumah. Rasanya yang creamy dan lezat membuat keluarga selalu lahap memakanya. Untuk tumisan tak lupa menggunakan Palmia Margarine Serbaguna

Tempe Kentang Balado

Tempe Kentang Balado

Tempe dan kentang dibalado pedas ditambah cabe ijo iris

Beli Produk Palmia