Gulai Godong Telo
Gulai memang cocok menjadi lauk pendamping. Resep gulai godong telo dari ibu sering saya sajikan untuk lauk pendamping di keluarga saya.

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 500 gr daun singkong muda, petik daunnya
  • 1 liter santan
  • 1 lembar daun kunyit
  • 1 batang serai, memarkan
  • 2 lembar daun jeruk
  • 50 gr teri, digoreng
  • 3 sdm Palmia Margarine Serbaguna

 

Bumbu Halus:

  • 6 buah bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 8 buah cabai merah keriting
  • 1 ruas jari kunyit
  • 1 sendok teh garam
  • ½ ruas jari jahe

 

Cara Memasak: 

  1. Rebus daun singkong di dalam air mendidih sampai lunak, angkat dan tiriskan. Namun, jika daun singkongnya muda kamu tidak perlu merebusnya dengan air terlebih dahulu
  2. Panaskan Palmia Margarine Serbaguna, tumis bumbu halus sampai wangi lalu angkat
  3. Masukkan santan ke dalam panci, tambahkan bumbu yang sudah ditumis, daun kunyit, daun jeruk, serai, dan daun singkong, aduk rata, masak sampai bumbu meresap dan daun singkong matang, tambahkan garam, koreksi rasanya
  4. Sesaat sebelum api kompor dimatikan, masukkan teri yang sudah digoreng. Aduk sampai tercampur rata. gulai godong telo siap disajikan untuk keluarga.

Resep dari Nurwatini
Tempoyak Patin Timun

Tempoyak Patin Timun

Tampoyak salah satu olahan dari durian yang melalui proses fermentasi. Tampoyak memilki wangi dan rasa yang khas. Di masak dengan ikan patin dan timun muda membikin selera makan bertambah. Menu ini menjadi favorite keluarga saya.

Udang Saus Telur

Udang Saus Telur

Udang saus telur ini salah satu resep kreasi masakan udang ibu.

Panggang Sayap Ayam with Kentang

Panggang Sayap Ayam with Kentang

Sebagai ibu rumah tangga kita harus belajar serba bisa karena semua urusan rumah tangga mulai dari mencuci,menyapu bahkan memasak merupakan tugas dan tanggung jawab kita.Keluarga saya merupakan penyuka daging ayam itu sebabnya saya harus kreatif dalam mengolahnya agar tidak menjadi hidangan yang membosankan akan tetapi menjadi hidangan yang selalu dinantikan oleh seluruh anggota keluarga saat berkumpul dimeja makan.Sebagai hidangan malam ini saya membuat " Panggang sayap ayam with kentang"selain saya menggunakan rempah -rempah yang enak saya juga menggunakan margarin PALMIA serbaguna yang membuat masakan saya jadi istimewa dan dinanti -nanti oleh semua anggota keluarga.Berikut resepnya

Rebung Kuah Kuning Pedas

Rebung Kuah Kuning Pedas

Rebung adalah tunas muda dari bambu. Sangat enak kuah kuning pedas ataupun sekedar ditumis saja sesuai selera.

Beli Produk Palmia