Daging Tahu Balado
Sewaktu kecil ketika ibu mendapat daging kurban, ibu sering mengolah daging nya menjadi menu simpel tetapi di gemari anak-anak nya.

#PalmiaPoints2023

Bahan-bahan:

  • 500gr daging sapi
  • 3 buah tahu,potong dadu
  • 2 buah bawang putih,geprek
  • 1 ruas jahe,geprek
  • 2 lembar daun dalam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 1 btg serai geprek
  • 1 ruas lengkuas,geprek
  • Air secukupnya
  • 3 sdm PALMIA margarin serbaguna
  • Minyak goreng secukupnya
  • 1 sdm Garam
  • 1sdt Gula

Bumbu halus:

  • 10 buah cabe merah
  • 6 buah bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 buah tomat

Cara memasak:

  1. Rebus daging hingga empuk dengan menambahkan daun salam,bawang putih,daun jeruk,serai,jahe dan lengkuas. Kemudian angkat, dan iris tipis daging nya.
  2. Panaskan minyak goreng secukupnya dengan menambahkan Palmia margarin serbaguna, goreng tahu hingga kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan.
  3. Goreng selayang daging yang sudah di iris. Angkat dan tiriskan.
  4. Tumis bumbu halus hingga matang. Tambahkan gula dan garam. Masukkan daging dan tahu. Aduk hingga tercampur rata. Angkat dan sajikan.

Resep dari Nurwatini
Tumis Bayam Tempe

Tumis Bayam Tempe

Tumis bayam dengan bumbu minimalis tanpa bawang putih dijamin enak. Kalo tumis menumis saya tidak pake bawang putih mengikuti jejak mbah bu yang gak begitu suka

Ayam Saus Palmia

Ayam Saus Palmia

Salah satu olahan ayam yg paling favorit di rumah adalah Ayam Saos PALMIA. Bikinnya mudah & rasanya sedap banget. Menu ini yg sering diminta anak-anak baik untuk hidangan berbuka maupun sahur. Dengan Palmia masakan rumahan saya jadi spesial. #ShareYourJourney

Seblak Ceker Baktel

Seblak Ceker Baktel

Di saat cuaca dingin,berbekal resep dari ibu, saya menyajikan seblak ceker ini sebagai santapan penghangat untuk keluarga saya.

Beli Produk Palmia