Chicken Sandwich Special
Sandwich dengan ayam krispi yang renyah dan sayuran segar

#PalmiaMargarin #KreasiMasakanWOW #PalmiaBikinWOW

Bahan :

  • 1/4 kg ayam fillet
  • 1 bungkus tepung serbaguna
  • 2 lembar roti tawar
  • 4 lembar selada
  • 1 buah tomat
  • Palmia margarin serbaguna
  • Secukupnya saus pedas
  • Secukupnya mayonaise

Cara memasak :

- cuci bersih ayam fillet

- Siapkan 3 sendok makan tepung dan masukkan air secukupnya, sisanya untuk adonan kering, celupkan ayam pada adonan basah kemudian lanjut adonan kering, goreng sampai keemasan

- Siapkan teflon untuk memanggang roti, panaskan dengan api kecil, olesi salah satu sisi roti tawar dengan Palmia margarin serbaguna, kemudian panggang sampai harum kemudian angkat

- Susun roti tawar, 2 lembar selada, ayam krispi, tomat, kemudian siram saus pedas dan mayonaise, setelah itu tutup 2 lembar selada yg masih ada, selanjutnya tutup bagian atas dengan roti tawar

- chicken sandwich special siap dihidangkan


Resep dari Widya prawita
Sarang Bandang

Sarang Bandang

Masakan ini adalah salah satu masakan khas kota Yogyakarta. Mungkin banyak yang belum begitu familiar dengan masakan ini. Aku mengenal masakan ini dari mertua kakakku yang asli orang Yogya. Meskipun memakai bahan daging tapi rasanya segar banget dan tidak terasa eneg.

Kakap Putih Balut Daun Mengkudu

Kakap Putih Balut Daun Mengkudu

Hi Ikan laut yang segar bernama peda mengandung omega yang tinggi, tapi amisnya kadang masih terasa dan kalau digoreng membuat minyak hitam. Ini saya buat Kakap putih bungkus daun mengkudu, kol belanda juga pepaya Jepang dilengkapi jamur kancing dan labu kuning. Tanpa minyak, dikombinasi irisan temu kunci sehingga bau amis berkurang. Dan proses finishingnya di kukus dan di grill sebentar. Daun pembungkusnya sangat bisa buat dimakan. Menu ini favorit keluarga kami, sehat dan mudah membuatnya. Kakap Putih lebih bercita rasa dengan penambahan Palmia margarin. Wow aromanya lebih menggoda.

Capcay Seafood Palmia

Capcay Seafood Palmia

Sebagai seorang ibu dengan dua anak yang sudah mulai berpuasa, menyajikan menu sahur yang praktis dan disukai anak-anak merupakan tantangan tersendiri buatku. Agar anak-anak semangat dan kuat berpuasa aku harus memastikan menu sahurnya tercukupi serat dan vitamin. Karena itu aku mengganti minyak goreng untuk menumis dengan Palmia Margarin Serbaguna. Kandungan Vitamin A, B1, B2, B12, D, E, Niasin Asam Folat nya sangat bermanfaat untuk mereka. Aku jadi nggak khawatir lagi anak anak kekurangan asupan serat dan vitamin selama berpuasa. Jadi, dengan berbagai menu masakan dari Palmia Margarin nggak ada cerita deh anak anak lemes dan kurang asupan gizi saat berpuasa ??

Sup Cumi Wortel Nai Bai

Sup Cumi Wortel Nai Bai

Cumi-cumi bertekstur kenyal dan rasanya yang gurih membuat makanan laut ini menjadi salah satu menu favorit para pencinta seafood. Selain enak, ada juga kandungan nutrisi seperti vitamin dan mineral yang baik untuk kesehatan tubuh

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia