Chicken Fajita
Enak banget, bisa buat cemilan juga sebenarnya.

Bahan :

2          fillet      Dada ayam

1/4       buah    Bawang bombay (iris tipis memanjang)

1/2       buah    Paprika merah (iris tipis memanjang)

1          bonggol Brokoli kecil

1          sdm      PALMIA MARGARINE SERBAGUNA

Bahan marinasi:

1          sdm      Air perasan lemon/jeruk nipis

2          siung    Bawang putih (haluskan)

Garam & merica secukupnya

1/4       sdt       Jinten bubuk

Paprika/smoked paprika bubuk secukupnya (jika ada)

Cara membuat :

  1. Iris dada ayam memanjang dengan ketebalan 1-2cm. Balur ayam dengan bahan marinasi. Diamkan min. 15-30 menit agar bumbu menyerap.
  2. Rebus brokoli dalam air mendidih. Angkat, siram dengan air dingin agar proses pematangan terhenti & brokoli tetap renyah, tiriskan. Sisihkan.
  3. Panaskan 1 sdm PALMIA MARGARINE SERBAGUNA di wajan teflon. Boleh tumis sisa bawang putih dengan bombay dan paprika. Sisihkan.
  4. Panggang ayam di wajan teflon. Setelah kedua sisi matang, campurkan paprika, bombay, brokoli. Aduk-aduk hingga bumbu merata. Koreksi rasa (jika perlu)

Resep dari Ardell
Bihun Ayam Gulai Temurui

Bihun Ayam Gulai Temurui

Daun temurui dikenal dengan daun kari. Dalam setangkai dahan temurui, terdapat lebih dari satu daun.dalam proses memasak kari, daun temurui dicampurkan saat sebelum diangkat dari wajan

Ikan Bawal Oven Saus Mentega

Ikan Bawal Oven Saus Mentega

Ikan bawal bakar bumbu simpel.

Tumis Kornet Kokawo

Tumis Kornet Kokawo

Daging kornet (bahasa Inggris: corned beef) adalah daging sapi yang diawetkan dalam air garam dan kemudian dimasak dengan cara direbus.

Ayam Goreng Madu Saos Mentega

Ayam Goreng Madu Saos Mentega

setiap keluarga pasti suka dengan daging ayam termasuk keluarga saya,itulah sebabnya dalam event kali ini saya memilih daging ayam yang saya olah dengan menggunakan quaker,madu dan palmia serbaguna.Berikut resep dan cara membuatnya dan semoga berkenan

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia