Cah Dumpling Bayam Wortel
Untuk memenuhi kebutuhan serat dan vitamin saya selalu memasak sayur untuk dikonsumsi keluarga saya . Untuk kali ini saya memasak Cah Dumpling bayam wortel

#PalmiaPoints2022

Bahan:

  • Palmia Margarin Serbaguna 3 sdm
  • Garam secukupnya
  • Dumpling 150 gr
  • Bayam 1 ikat (500 gr)
  • Wortel 100 gr
  • Saus tiram 1 sdm
  • Air 150 ml

 

Bumbu Iris:

  • Bawang merah 5 siung 
  • Bawang putih 3 siung
  • Cabe merah 5 buah

 

Cara Memasak:

  1. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna tumis bumbu iris hingga harum lalu masukkan air tunggu mendidih lalu masukkan wortel, bayam, dumpling masak hingga matang tambahkan, saus tiram dan garam
  2. Cek rasa, Sajikan 

Resep dari ZENNY JULIA
Makaroni Panggang Sambal Goreng

Makaroni Panggang Sambal Goreng

Saat anak-anak mulai bosan sahur makan nasi dan kebetulan ada sisa sambal goreng daging, jadi sebagai seorang Ibu harus berpikir kreatif mencari alternatif lain agar anak tetap mau makan, akhirnya saya ngga masak nasi, sebagai gantinya masak pasta makaroni diolah dengan lauk pauk sisa diubah jadi menu baru deh seperti berikut ini, Alhamdulillah, anak-anak semangat dan lahap makannya. #MakeWonders

Tauco Kikil Terung Telunjuk Pedas

Tauco Kikil Terung Telunjuk Pedas

Tauco Kikil Terung telunjuk Pedas resep ibu favoritku. Tauco memiliki kandungan mineral yang sangat banyak, seperti kalsium, fosfor, zat besi, dan magnesium. Mineral-mineral ini dapat membantu menjaga kepadatan tulang dan mencegah keroposnya tulang.

Tumis Sawi Putih Putren

Tumis Sawi Putih Putren

Agar pencernaan tetap terjaga dengan baik, aku selalu memasak sayuran dan selalu menyiapkan buah untuk keluarga. Menu kali ini tumis sawi putih putren ditambah sedikit udang agar lebih gurih. Spesial untuk keluarga ku, masak dengan hati, dinikmati dengan penuh cinta

Sate jamur tiram

Sate jamur tiram

Terinspirasi dari sate maranggi yang disajikan dengan sambal tomat. Namun untuk dagingnya kali ini saya ganti dengan jamur tiram

Beli Produk Palmia