Buntil Tahu Palmia
Masakan dengan bahan utama daun pepaya jantan biasanya diisi dengan teri tapi diresep ini saya isi tahu yang ditumis dengan Palmia Margarin.

#PalmiaMargarin #KreasiMasakanWOW #PalmiaBikinWOW

Bahan untuk 16 gulung buntil:

16 helai daun pepaya jantan rebus

5 menit dengan air tanah liat disaring, lalu dicuci bersih. Tiriskan

200g tahu potong jadi 16 bagian 

1sdm Palmia margarin untuk menumis tahu 

3 sdm Palmia Margarin untuk menumis bumbu Buntil 

500ml santan encer 

500ml santan kental 

60g gula jawa 

Cabe rawit utuh sesuai selera

Bumbu halus : 

2 siung bawang putih 

7 siung bawang merah 

1 sdm ketumbar 

1 sdt garam atau secukupnya

5 cm kunyit 

3 biji kemiri

Bumbu pelengkap:

2 lembar daun salam

3 lembar daun jeruk

1 batang serai geprek

1 ruas lengkuas geprek 

1 ruas jahe geprek

Cara memasak:

  1. Panaskan 1 sdm Palmia Margarin.Tumis tahu hingga kekuningan lalu sisihkan 
  2. Daun pepaya rebus diisi potongan tahu lalu digulung seperti membuat buntil
  3. Panaskan 3 sdm Palmia Margarin
  4. Tumis bumbu halus hingga harum lalu tambahkan bumbu pelengkap, tumis hingga layu
  5. Masukkan santan encer 
  6. Masukkan daun pepaya gulung tahu tadi
  7. Tambahkan gula jawa
  8. Masak hingga santan menyusut jangan diaduk aduk agar tidak rusak gulungannya
  9. Setelah menyusut masukkan santan kental
  10. Masak hingga santan mendidih dan mengental
  11. Koreksi rasa
  12. Taburi cabe rawit
  13. Angkat dan sajikan dengan bawang goreng

Resep dari Budi Riyanti
Bihun Goreng Palmia

Bihun Goreng Palmia

Bihun goreng dengan bumbu yang kutumis dahulu menggunakan Palmia Margarin Serbaguna, rasanya lebih enak dan lezat.

Sambal Cumi Cabe Hijau Spesial

Sambal Cumi Cabe Hijau Spesial

Lebaran adalah waktunya makan-makan. Dimana-mana kita ditawarin makan, khususnya lontong dengan beragam lauk enak yang rata-rata bersantan. Kalau di tempatku hal semacam ini bisa berlangsung sampai beberapa hari. Kadang sedih pas lihat suami mengembangkan senyum menyerahnya saat membuka tudung meja makan. Waktunya mengembangkan senyum suami dengan masak sambal cumi.

Bening Bakso Udang Oyong wortel

Bening Bakso Udang Oyong wortel

Sayur oyong adalah salah satu tanaman yang mengandung berbagai macam nutrisi menyehatkan, sehingga baik bagi tubuh. Salah satu manfaat dari konsumsi sayuran ini adalah mampu mencegah penyakit mata.

Beli Produk Palmia