Buncis Oseng Ayba Tiram
Masakan Ibu yang ga bisa kutolak adalah Buncis Oseng Ayba Tiram. Buncis memiliki kandungan mineral yang cukup beragam. Mulai dari kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, mangan, hingga zinc. Salah satu mineralnya, yaitu mangan, dipercaya bisa membantu meningkatkan metabolisme dan kemampuan antioksidan dalam tubuh

#PalmiaPoints2023

Bahan: 

  • 2 sdm Palmia Margarine Serbaguna
  • 7 buah Bakso
  • 100 gr Ayam fillet
  • 150 gr Buncis
  • 2 sdm Saus tiram
  • 1 sdt Kaldu Jamur
  • Garam secukupnya

 

Bumbu Iris:

  • 3 siung Bawang merah
  • 2 siung Bawang putih
  • 3 buah Cabe merah
  • 1/4 ruas Jahe

 

Cara Memasak:

  1. Panaskan Palmia Margarine Serbaguna hingga cair
  2. Masukkan bumbu iris, tumis hingga harum
  3. Masukkan bakso, ayam dan buncis
  4. Tambahkan saus tiram, kaldu jamur dan garam
  5. Masak hingga matang lalu sajikan

Resep dari Ade arwiyanto
Tofu Wortel Oyong Kaljam

Tofu Wortel Oyong Kaljam

Tofu Wortel Oyong Kaljam sangat bernutrisi. Ada sederet nutrisi yang terkandung dalam wortel, seperti serat, vitamin K, Kalium, vitamin C, folat, fosfor, kalium, protein, dan kalsium yang dibutuhkan tubuh.

Spaghetti Goreng Pakcoy Dangyam

Spaghetti Goreng Pakcoy Dangyam

Spaghetti pada umum nya menyerupai tektur mie. Tekstur nya yang kenyal,menjadi menu sarapan favorit anak-anak.

Sate jamur tiram

Sate jamur tiram

Terinspirasi dari sate maranggi yang disajikan dengan sambal tomat. Namun untuk dagingnya kali ini saya ganti dengan jamur tiram

Perkedel Tahu Gurih

Perkedel Tahu Gurih

Perkedel biasa nya terbuat dari kentang. Kali ini saya membuat perkedel dari olahan tahu. Dengan bumbu yang sama hanya saja kentang di ganti dengan tahu.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia