Singkong Panggang Bawang Pedas
Singkong yang identik dengan makanan ndeso pun akan terasa lebih lezat dan menarik.untuk disantap bila di olah dengan sedikit kreatifitas. Kali ini saya membuat singkong panggang yang di bumbui dengan bahan olesan yang terdiri dari Margarin Serbaguna PALMIA, bawang dan cabe.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan :

1 buah singkong ukuran besar

2 sdm Margarin Serbaguna PALMIA

2 siung bawang putih, cincang halus

8 buah cabe rawit merah, cincang halus

Cara memasak :

1. Kupas singkong, cuci bersih lalu kukus hingga matang.

2. Masukkan ke dalam mangkuk : Margarin Serbaguna PALMIA, bawang putih cincang dan cabe rawit cincang. Aduk rata.

3. Letakkan singkong di atas loyang yang sudah di olesi Margarin Serbaguna PALMIA.

4. Olesi singkong dengan campuran bumbu hingga rata.

5. Panggang singkong hingga berwarna kecoklatan.

6. Hidangkan selagi hangat.


Resep dari Enni Faizah
Choco Nut Karakter Cookies

Choco Nut Karakter Cookies

Choco nut karakter cookies ini adalah cookies cokelat kacang yang dibentuk butterfly, love, flower atau bentuk sesuai selera yang diberi hiasan glasur biar makin WOW. Apalagi cookiesnya pakai margarine serbaguna dari PALMIA rasanya itu makin WOW... WOW... WOW Banget.

Kue Kering Palmia Margarin

Kue Kering Palmia Margarin

Terus terang, saya sudah lama enggak masuk dapur, dengan alasan kalau di rumah orangtua lauknya Mama jelas lebih enak daripada buatan saya. Apalagi semenjak hamil, saya menjauhkan diri sama yang namanya bawang merah, bawang putih, dan bumbu-bumbu lainnya. Menyium aroma masakan membuat saya mual. Meski begitu, saya masih sesekali memasak kue dan camilan untuk anak-anak. Ditambah, insyaallah habis lebaran mau pindahan ke Depok. Bakalan pisah sama Mama, untuk berkumpul lagi dengan suami. Kebayang deh zaman dulu di Depok hampir setiap hari masak. Buat saya, hidangan yang dimasak penuh cinta dan disisipkan doa akan menjadi nutrisi luar biasa bagi keluarga. Oleh karena itu, saya mulai lagi hunting resep yang bisa dipraktikkan nanti saat anak-anak sekolah di Depok. Termasuk mengasah kekakuan tangan dalam mengolah adonan menjadi kue-kue lezat kesukaan anak. Salah satunya kue kering Palmia margarin alias kue semprit ini. Bahannya cukup mudah, murah, tapi hasilnya pasti disukai seluruh anggota keluarga. Yang seru adalah, anak-anak ikutan mencetak kue dan menaburkan chocochips nya. Saya share resepnya ya. Siapa tahu bisa dicoba untuk kue lebaran =)

Kue Semprit

Kue Semprit

Kue kering yang satu ini gak cuma enak untuk lebaran saja tapi juga enak untuk camilan dirumah.

Roll Cake Tiramisu

Roll Cake Tiramisu

Di masa pandemi seperti sekarang ini saya sebagai ibu rumah tangga harus pandai mengatur keuangan keluarga. Untuk itu akhirnya saya memutuskan untuk menerima pesanan kue secara online karena memang keahlian saya dan hobi saya yaitu memasak dan membuat kue. Salah satu kue yang banyak digemari yaitu roll cake tiramisu ini rasanya yang lezat perpaduan antara moka dan coklat membuat aromanya wangi kopi dan teksturnya juga lembut. Saya pakai resep ekonomis sehingga ramah di kantong. Dan alhamdulillah ternyata kue saya diterima dan banyak yang cocok di lidah konsumen. Setiap hari ada saja yang pesan. Alhamdulillah yang penting tetap semangat dan pantang menyerah. Semoga kedepannya bisa lancar dan makin sukses.....Amin

Beli Produk Palmia