Schotel Singkong Keju Palmia
Schotel yang terbuat dari bahan pangan lokal Indonesia tak kalah enak rasa nya dari schotel pada umumnya. Rasanya yang endul, lembut dan wangi karena aku menambahkan Palmia Butter Margarin dalam mengolah nya, tentu saja keluarga sangat menyukai nya

#PalmiaPoints2024 #LetsBakeLove

Bahan:

  • 1 kg singkong
  • 3 butir telur ayam
  • 1 gelas susu cair
  • 1 buah dada ayam
  • 100 gr keju parut
  • 10 buah buncis, iris tipis
  • 2 buah wortel
  • 1 batang daun bawang, iris tipis
  • 2 sdm Palmia Butter Margarin lelehkan
  • 1 sdm  Palmia Butter Margarin (untuk menumis)
  • 1 sdt lada bubuk
  • 1/2 sdt pala halus
  • 1 buah bawang bombay, iris tipis
  • secukupnya garam

Cara Membuat: 

  1. Cuci bersih singkong lalu kukus sampai masak kemudian haluskan
  2. Masukan susu cair, telur dan sebagian keju parut, dan Palmia Butter Margarin yang sudah di cairkan lalu aduk rata
  3. Bersihkan wortel dan potong memanjang,l alu rebus bersama dada ayam, setelah masak potong dadu wortel dan ayam
  4. Siapkan wajan dan panaskan  Palmia Butter Margarin sampai meleleh, lalu masukan bawang bombay tumis hingga harum, lalu masukan buncis, daun bawang, wortel dan dada ayam tadi. Kasih garam, lada dan pala. Aduk hingga rata. Angkat
  5. Siapkan pinggang tahan panas, masukkan singkong yang telah di campur tadi ratakan, lalu masukkan tumisan tadi dan ratakan, dan tutup kembali dengan singkong lalu ratakan dan taburkan keju di atasnya
  6. Panggang kurang lebih 45 menit sampai matang lalu angkat dan sajikan.

Resep dari Liezda meivana
Pandan Cheese Milk

Pandan Cheese Milk

Pandan cheese milk ini adalah dessert box yang rasanya manis gurih. Karena perpaduan roti pandan, Royal Palmia Butter Margarine, susu dan keju.

Eclairs Crunch

Eclairs Crunch

Eclair Crunch adalah, Kue Kering Spesial Dengan Bahan Minimalis. #SeruanNgemil

Risol Sosis Mayo

Risol Sosis Mayo

Risol mayo sangat nikmat dimakan dengan saos sambal

Almond Ring

Almond Ring

Kue kering almond yg renyah dan harum krn menggunakan Palmia Butter Margarin

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia