SaJuNa (sagu keju banana)
pisang adalah buah favorit keluarga saya, tapi saya merasa bosan jika saya memakannya hanya begitu-begitu saja. Jadi saya sering mengkreasikannya kedalam masakan. Nah berhubung sekarang adalah bulan puasa. Saya mempunyai ide untuk membuat kue kering dengan rasa pisang, jadilah SaJuNa (Sagu Keju Banana). Oiya tapi disini saya gak pakai buah pisangnya melainkan pake bubuk perasa pisang. Selamat mencoba :)

#PalmiaMargarin #MakeWonders

 

Bahan-bahan :

400 gr tepung sagu

20 gr tepung maizena

27 gr susu bubuk

500 gr margarin (palmia margarin serbaguna)

150 gr gula halus

2 butir kuning telur

60 ml santan kental

150 gr keju parut

1/2 sdt vanili

100 gr bubuk perasa pisang

 

Langkah-langkah :

1. Sangrai tepung sagu dengan api kecil hingga ringan. Lalu matikan api dan diamkan agar panas hilang.

2. Setelah itu campurkan susu bubuk dan bubuk perasa pisang kedalam tepung sagu. Lalu aduk rata.

3. Campurkan gula haus dan mentega ditempat berbeda, lalu mixer kurang lebih 5 menit hingga teksturnya menjadi cream.

4. Setelah itu masukan kuning telur, lalu santan aduk kembali menggunakan mixer hingga rata.

5. Lalu campurkan adonan yang sudah di mixer dengan adonan tepung sagu, vanili, dan keju parut. aduk hingga rata dengan spatula.

6. Masukan adonan kedalam piping bag yang sudah dipasang spuit.

7. Siap kan loyang yang sudah di alasi dengan kertas baking. Lalu cetak adonan dan beri topping keju parut diatasnya. Panggang pada suhu 160'C selama 25-30 menit dengan api atas bawah, panggang hingga matang dan garing (kenali oven masing-masing). Setelah matang dingin kan terlebih dahulu sebelum dimasukan kedalam toples.


Donat Ekonomies

Donat Ekonomies

Detik2 terakhir H-1 @palmiaid Baru bisa ikutan GA Setelah resaign dr pekerjaan dr sebuah perusahaan,dan kenak dampak pademi..akhirnya banting setir buat cari usaha.. Untung dapat bantuan dr prakerja di bln agustus...akhirnya ikut pelatihan dibidang kuliner,salah satunya adalah bikin donat... Alhamdulilah semenjak ikut pelatihan ini pny toko online di gofood dan marketplace dengan byk varian kue yg dijual... Strategi di masa pademi.. Hanya bisa berjualan online adalah usaha yg menjanjikan...

Brownies Double Layers

Brownies Double Layers

Rasa brownies yang manis sangat cocok untuk berbuka puasa. Keluarga saya sangat menyukainya sehingga hampir setiap Minggu saya membuatnya.

Popcorn Karamel

Popcorn Karamel

Popcorn merupakan makanan yang memiliki bentuk biji jagung. Makanan ini di buat dengan cara dipanaskan terlebih dahulu hingga meletup dan berbentuk popcorn. Popcorn bisa di sajikan asin maupun manis dan biasanya hadir disetiap bioskop. Tapi kali ini tidak mesti harus ke bioskop. Popcron bisa kita buat sendiri di rumah.

Kue Kering Putri Salju Bahagia

Kue Kering Putri Salju Bahagia

Kue kering putri salju cocok banget buat teman kumpul keluarga. Anak-anak juga pasti bakal senang karena rasanya yang renyah dan manis.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia