Royal Martabak Terang Bulan Palmia

Royal Martabak Terang Bulan Palmia

Hai Mommies dan teman-teman semua! Mommy Dhie punya keasyikan baru nih selama pandemi. Karena lebih banyak di rumah bersama anak-anak, mommy jadi lebih sering juga bikin cemilan karena anak-anak doyan nyemil hehe. Untungnya mommy selalu sedia Palmia Margarin Serbaguna dan Royal Palmia Butter Margarine, jadi ngebantu mommy untuk bikin masakan dan cemilan yang enak. Nah kali ini mommy mau share resep cemilan favorit anak-anak nih yaitu Royal Martabak Terang Bulan Palmia.

#ShareYourJourney

Royal Martabak Keju Terang Bulan Palmia

Bahan-bahan

Bahan A:

225 gr tepung terigu

25 gr tepung tapioka

50 gr gula pasir

1/4 sdt garam

1 butir telur

300 ml air

Bahan B:

1/4 sdt baking powder

1/4 sdt soda kue

1 sdm air

Bahan C:

-Royal Palmia Butter Margarine

-Gula pasir secukupnya

-SKM dan keju (topping)

Langkah - langkah:

Campur semua bahan A aduk rata hingga licin, diamkan 1-2 jam tutup dengan kain bersih.

Campur semua bahan B, aduk rata larutkan. Setelah didiamkan bagi adonan menjadi tiga sama rata, lalu masing-masing beri 1 sdm larutan baking powder dan soda kue aduk rata.

Panaskan teflon api sedang hingga bunyi ces, tuang satu bagian adonan putar2 hingga ke pinggir lalu taburi gula pasir hingga merata.

Kecilkan api tutup hingga 1-2 menit, sisir setiap pinggirannya lalu angkat.

Selagi hangat olesi dengan Royal Palmia Butter Margarine hingga merata, tambahkan skm lalu taburi ceres dan keju parut.


Resep dari Dhie Diah
RYOKUCHA AZUKI PAN

RYOKUCHA AZUKI PAN

Menikmati secangkir ocha hangat, pas sekali ditemani manisnya Ryokucha Azuki Pan.

Palmia
Pumpkin Marble Cake

Pumpkin Marble Cake

Labu kuning di percaya mampu menjaga kesehatan mata. Labu kuning tak hanya di olah menjadi kolak dan puding saja. Labu kuning juga dapat di olah menjadi berbagai macam cake. Salah satu nya pumpkin marble cake dan camilan ini menjadi favorite keluarga saya.

Lamang Golek

Lamang Golek

Lamang GOLEK atau lamang panggang merupakan jajanan tradisional di ranah Minang, Sumatera Barat. Isian lamang golek biasanya identik dengan unti kelapa tapi bisa dimodifikasi sesuai selera. Istimewanya dari lamang golek ini adalah aroma daun sangat terasa dari proses pemanggangan.

Ketan Lapis Gula Merah

Ketan Lapis Gula Merah

Ketannya sangat pulen dilapis dengan gula merah nan manis legit.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia