Pukis Romantis
Pukis Romantis ini merupakan modifikasi pukus dengan topping yang menggugah selera

*Resep PUKIS romantis

Bahan:

450 gram Terigu protein tinggi

300 gram gula pasir

2 sdm susu bubuk

3 butir telor

1 sdm emulsifier

500mL air/susu cair

100 gram margarin palmia (lelehkan)

*Bahan biang:*

terigu 50 gram

Ragi instan 11 gram/1 sdm

Air 50 mL

bahan biang diaduk sampe tercampur, diamkan 1 jam

*Cara buat*

1.kocok telur, emulsifier, gula pasir sampe mengembang.

2. Pelankan mixer, tambahkan Bahan biang, terigu dan air sedikit demi sedikit dan aduk pelan (kecepatan rendah) sampe habis dan tercampur rata.

3. Masukkan margarin palmia yang sudah dilelehkan

4. diamkan selama ± 4 jam.

5. tambahkan baking powder, aduk rata.

6. Panaskan cetakan, masukkan adonan pukis dg volume 3/4 dari lubang cetakan. Tunggu sampe adonan pukis setengah matang, lalu tutup adonan pukis sampe matang.

7. Angkat pukis, olesi dg margarin

8. Berikan topping denga coklat filling dan vla tiramisu Tips; gunakan api sedang ke besar.


Resep dari Ivana eko rusdiatin
Lolipop Fudgy Brownies

Lolipop Fudgy Brownies

Berawal dari hobi baking membuat aneka jenis kue untuk keluarga dirumah. Dan mencoba memberikan cake buatanku kepada keluarga & kerabat terdekat. Ternyata responnya sungguh luar biasa. Mereka suka dengan rasa cake yang ku buat. Dari sinilah kisahku berjualan kue dimulai. Mulai menerima aneka pesanan cake. Nggak menyangka jika hobi yang kulakukan ternyata bisa menghasilkan uang tambahan di rumah. Ini adalah resep andalanku saat berjualan kue di rumah yaitu Lolipop Fudgy Brownies. #WOWPalmia #PalmiaMargarin #ShareYourJourney

Spicy Crepe Paratha Isi Ayam Kari

Spicy Crepe Paratha Isi Ayam Kari

Kurang dari 2 bulan lagi kita akan memasuki bulan Ramadhan, sebelum Ramadhan tepatnya bulan Rajab dan Sya'ban kami di rumah sudah membiasakan anak-anak berpuasa, meskipun hanya 3-9 hari saja dalam sebulan agar nantinya terbiasa di bulan Ramadhan. Untuk menambah semangat anak-anak saya sering menyajikan menu-menu berbuka yang berbeda dari hari-hari biasa. Karena anak-anak suka ayam saya bikin Crepe Paratha ala Asia Selatan yang diisi dengan Ayam Kari. Untuk margarinnya pakai Palmia yang bikin Crepe saya jadi tambah gurih. #ShareYourJourney

Bika Bakar

Bika Bakar

Terbuat dari tepung beras, kelapa dan gula pasir dan kemudian dibakar sekitar 10 menit, dilapisi dengan daun agar rasa bingka panggang terasa lebih harum.

Beli Produk Palmia