Puding Cokelat Vla Vanila
Pudding cokelat vla vanila ini, cocok buat menu buka puasa , dengan sedikit sentuhan Palmia Butter margarin, rasanya jadi begitu istimewa, terasa lembut di mulut dan begitu nikmat.

#ShareYourJourney

Bahan Puding cokelat:

- 50 gr Royal Palmia Butter Margarin

- 50 gr gula pasir

- 2 bks agar agar bubuk warna putih/ coklat

- 1 sdm tepung maizena

- 250 gr cokelat batang

- 1500 ml susu cair cokelat

- 1 butir kuning telur, kocok dalam sebuah mangkuk.

Bahan vla Vanila:

- 50 gr gula pasir

- 20 gr tepung maizena

- 50 gram susu bubuk

- 1/4 sdt garam

- 250 ml susu cair tawar

- 250 air putih/ air minum

- 1 butir kuning telur, kocok lepas dalam sebuah mangkuk

Cara membuat puding cokelat:

1. Potong potong kecil cokelat batang, lalu sisihkan.

2. Campurkan tepung maizena dengan sedikit air,aduk rata, sisihkan.

3 Dalam wadah panci masak, campurkan gula, garam dan agar agar bubuk, aduk rata hingga semua bahan bercampur rata. Kemudian Tuang susu cair cokelat, aduk hingga rata dan gula larut. Nyalakan api kompor dan masak sambil diaduk terus hingga panas.

4. Masukkan potongan cokelat batang dan juga Royal Palmia Butter Margarin, aduk rata hingga Royal Palmia Butter Margarin dan cokelat batang meleleh.

5. Setelah mendidih, kecilkan api. Ambil sedikit adonan puding dan tuang kedalam mangkuk yang berisi kuning telur,aduk rata dengan cepat agar kuning telur dan adonan bercampur rata. Kemudian tuang kembali kedalam panci, lalu aduk kembali hingga rata.

6. Masukkan cairan maizena, aduk cepat agar larutan tepung maizena tidak menggumpal, aduk terus -/+ 2 menit, kemudian Matikan api, dan diamkan sebentar hingga panasnya mulai berkurang, kemudian tuang dalam cetakan sesuai selera, dan masukkan dalam lemari es agar puding cokelat bisa padat lebih cepat.

Cara membuat Vla Vanila:

1. Dalam wadah panci masak, Campur gula, garam,susu bubuk, vanili, tepung maizena, hingga rata.

2. Tuang susu cair tawar dan air putih, aduk hingga gula larut.kemudian nyalakan api kompor dengan ukuran sedangsambil terus diaduk hingga mendidih.

3. Ambil sedikit adonan Vla Vanila,tuang dalam mangkuk berisi kuning telur, aduk cepat hingga rata, kemudian tuang kembali kedalam panci, lalu aduk terus -/+ 2 menit, matikan api. Sisihkan dan dinginkan dengan suhu ruang.

Penyajian : * Dalam wadah saji letakkan atau tata puding cokelat, lalu tuangi vla Vanila pada permukaan puding cokelat, hias dengan cokelat batang, Puding cokelat vla vanila, siap disajikan


Resep dari Sarah Kaalimataw
Kroket Singkong Wortel

Kroket Singkong Wortel

Kroket adalah salah satu camilan favorit yang biasa aku sajikan saat bulan Ramadhan. Kali ini saya membuat kroket yang memakai bahan dasar singkong dan di dalamnya saya tambahkan irisan wortel, daging ayam dan daun seledri. Agar lebih menarik kroketnya saya bentuk seperti wortel dan juga diberi hiasan daun seledri. Ternyata rasa kroket singkong ini tidak kalah enak lho dibandingkan dengan kroket kentang. #PalmiaDIRP2024

ChocoCake Mayonaise Palmia

ChocoCake Mayonaise Palmia

Choco cake ini tidak menggunakan bahan telur tetapi dengan Royal PALMIA Margarine hasil cake yang di hasilkan tekstur nya tetap moist dan lembut dan sensasi yang berbeda dari rasa mayonaise menjadikan cake ini lezat

Roll Cake Manggo

Roll Cake Manggo

Lagi musim mangga nih sob,pasti seru kalau buat camilan atau dessert dengan buah musiman yang pastinya bikin kita selalu kangen dengan makanan tersebut,itu sebabnya hari ini saya buat "ROLL CAKE MANGGO"baik di roll cake dan creamnya saya tambahkan daging buah mangga harum manis dan tidak lupa margarinnya saya gunakan PALMIA serbaguna dan hasilnya roll cake buatan saya jadi luar biasa.Penasaran dengan resepnya,langsung saja ini dia resep "ROLL CAKE MANGGO" buatan saya .

Beli Produk Palmia