Pizza Tempe Palmia
Pizza tempe memang unik, namun demikian sangat menyenangkan menyajikan hidangan-hidangan unik untuk keluarga kita,kita tau nutrisinya,kita persiapkan sendiri dan kita tau apa yang menjadi kesukaan keluarga. Kita tak perlu jauh jauh pesan delivery untuk seloyang. Buatlah sendiri dengan menggunakan TEMPE, jangan lupa menambahakan Royal Palmia Butter Margarin.

#PalmiaMargarin #KreasiMasakanWOW #PalmiaBikinWOW

Bahan:

- 170 gr kentang,kukus dan haluskan

- 90 gr tempe,potong menjadi 4 bagian, goreng sampe kekuningan,tidak sampai kering Kecokelatan.

- 1 sdm bubuk bawang putih.

- Daging asap/sosis,cincang.

- Bawang prei secukupnya, iris.

- 2 sdm Royal Palmia Butter Margarin

- Sejumput garam

- 1 sdm gula(1.5 sdt kaldu bubuk), optional

- 1/2 sdt lada putih bubuk

- 1 sdt lada hitam bubuk

Bahan topping:

- Daging asap/sosis

- Keju mozzarella

- Paprika

- Daun bombay

- Saos tomat/saos bolognese

- Saos sambal dan mayonais

Cara membuat:

- Haluskan kentang dan tempe

- Tumis daun bombay,daun prei,daging asap/sosis yang sudah di cincang dengan 2 sdt Royal Palmia Butter Margarin

- Masukkan bahan tumisan ke dalam adonan tempe dan kentang

- Masukkan 2 sdm Royal Palmia Butter margarin,bubuk bawang putih,garam,gula atau kaldu,lada kedalam adonan Tempe dan kentang,aduk hingga rata

- Cetak adonan di loyang pizza yang sudah diolesi dengan Butter Palmia

- Taburi bahan topping di atas adonan pizza yang sudah dibentuk

- Panggang Pizza Tempe di oven yang sudah dipanaskan terlebih dahulu dengan suhu 190 derajat ,panggang selama 20 menit. 


Resep dari Viorencia taneza
Brownies Cokelat

Brownies Cokelat

Brownies cokelat chewy yang rasanya lezat dan tidak bikin seret tenggorokan.

Granola Cookies

Granola Cookies

Waktu kumpul keluarga selalu ada camilan. Ini sih camilan yang enak dan crunchy deh. Saya cetak pakai cetakan bunga eh malah gak kelihatan jelas bentuknya. Hehehe. Tapi rasanya mantap loh. Wangi butter walaupun cuma pakai Palmia Butter Margarin

Chicken Thighs Cookies

Chicken Thighs Cookies

Selalu ada cara untuk membahagiakan anak. Dengan salah satunya membuat cemilan yang yang bisa menarik hatinya. Karena membuat cemilan sendiri untuk anak. terjamin bersih dan sehat. Setuju kan?!

Cheese stick bread

Cheese stick bread

Roti yang diberi isian keju mozarella dan atasnya ditaburi dg keju chefdar dan origano

Beli Produk Palmia