PECAN THAI COOKIES
Ngemil cookies ala negeri gajah pasti seru, apalagi ada kacang pecan yang punya kandungan lemak tak jenuh.

Bahan A :

110          gram        ROYAL PALMIA BUTTER MARGARINE

120          gram        Gula palm

Bahan B :

1              butir         Kuning telur

Bahan C :

1              sdt           Vanilla extract

200          gram        Terigu kunci biru

1⁄2             sdt           Baking powder

50            gram        Kacang pecan (Cincang)

Topping :

40            pcs          Kacang pecan (potong persegi panjang)

10            gram        Green metalic glitter

 

Cara membuat :

  1. Aduk ROYAL PALMIA BUTTER MARGARINE, gula palm hingga mengembang.
  2. Masukkan kuning telur. Aduk rata.
  3. Masukkan bahan C yang sudah diayak ke dalam adonan A. Tambahkan kacang pecan yang telah dicincang.
  4. Istirahatkan selama10 menit.
  5. Tipiskan Adonan ±5 mm. Cetak dengan cookies cutter berbentuk bunga. Letakkan kacang pecan di atasnya yang sudah dipotong persegi panjang.
  6. Bakar di oven pada suhu 160ºC selama ± 20 menit.
  7. Setelah matang dinginkan, lalu poles permukaan cookies dengan green metalic glitter.

Resep dari Palmia
Bolu Klepon

Bolu Klepon

Hari ini aku bikin kreasi cemilan manis yang terinspirasi dari jajanan Tradisional Indonesia “Klepon” tapi.. aku mau bikin lebih istimewa dengan kombinasi bolu, bagiku dan keluarga cemilan menjadi pengikat cerita cinta kami. Setiap gigitan mengingatkan pada momen berharga yang tak tergantikan. Keluarga, cemilan, dan cinta trio yang sempurna! #PalmiaLetsBakeLove

#YummyXPalmia Sweet Chocolate Ball

#YummyXPalmia Sweet Chocolate Ball

Membuat resep dan kue kering adalah andalan saya. Sebagai Ibu rumah tangga yang sibuk berkegiatan diluar rumah saya selalu terhambat untuk mencoba resep baru. Namun, tekad saya untuk membuat kue kering di hari raya seperti Natal dan Lebaran tidak pernah pudar atau gagal. Dengan menyempatkan waktu membuatkan kue kering untuk anak dan keluarga beserta tamu yg datang saya merasa senang dan bangga. Banyak yang bilang kue buatan saya sangat enak dan pas di mulut jadi meskipun saya sibuk dengan kegiatan diluar rumah saya tetap berusaha memberi waktu saya untuk memasak dan membuat resep baru.

Martabak Unik

Martabak Unik

Resep Martabak Unik Bahan utama : 10sdm tepung terigu 5 sdm gula pasir 1 butir telur ayam 1/2 sdt baking powder 3sdm Palmia Margarin Topping Palmia margarin sebaguna Meses Keju

Banana Milk Crispy

Banana Milk Crispy

Banana milk crispy ini bisa menjadi camilan yang cocok waktu berkumpul bersama keluarga, teman, sahabat, bahkan arisan. Juga sangat direkomendasikan sebagai teman ngopi. Apalagi rasa manis legit dan gurih membuat gigitan pertamanya seakan lumer di mulut. Tentu saja itu semua karena dlm mengolah nya aku menggunakan Palmia Margarine Serbaguna."Camilan ini cocok buat temen santai. Baik pagi, siang, maupun sore hari,"

Beli Produk Palmia