Pastel Isi Bihun dan Telur Puyuh

Pastel Isi Bihun dan Telur Puyuh

Pastel renyah dan gurih karena dibuat dari margarin pilihan yaitu Palmia Margarin Serbaguna

#PalmiaPoints2021

 

Bahan kulit :

Terigu serbaguna 480gram

Tepung beras 20gram

Garam 1 sdt

Palmia Margarin Serbaguna 100gram, cairkan

Air hangat 200ml

Minyak untuk menggoreng

 

Bahan isi :

Bawang merah 5 buah

Bawang putih 3 buah

Kemiri 2 buah Lada, garam, gula dan penyedap rasa

Wortel 1 batang, potong kotak rebus

Kentang 2 buah, potong kotak rebus

Bihun 125gram, rendam air panas sebentar, tiriskan.

Daun bawang iris halus

Palmia Margarin Serbaguna untuk menumis

Air secukupnya

Telur puyuh 15 buah rebus, belah 2

 

Cara membuat :

1. Campur terigu, tepung beras, garam dan margarin palmia, aduk-aduk sampai rata tambahkan air bertahap, sampai adonan semua tercampur rata, sisihkan, diamkan beberapa saat sampai adonan menjadi elastis.

2. Buat isian, haluskan bawang merah, bawang putih, dan kemiri, tumis dengan sedikit margarin, masukkan wortel dan kentang yang sudah direbus aduk lagi, tambahkan sedikit air, bila sudah rata masukkan garam, gula, lada halus dan penyedap rasa

3. Masukkan daun bawang dan bihun aduk-aduk lagi sampai semua tercampur cek rasa, bila sudah pas sisihkan dan siap dipakai.

4. Ambil sedikit adonan kulit, bentuk bulat dan pipihkan dengan rolling pin, isi dengan bahan isi dan telur puyuh, tutup dan rapatkan, pilin bagian pinggir adonan, sisihkan, lakukan semua sampai semua bahan kulit dan isi habis

5. Goreng dengan minyak panas, api sedang sampai matang dan berwarna kuning kecoklatan, angkat, tiriskan.

6. Sajikan pastel dengan sambal kacang atau saus sambal. Selamat mencoba


Resep dari Mardiana
PANDAN CHEESE CAKE ROLL

PANDAN CHEESE CAKE ROLL

Menikmati waktu akhir tahun bersama keluarga tentu makin meriah dengan cemilan kue yang menggugah selera.

Palmia
Bolu Jadul Palmia

Bolu Jadul Palmia

Bolu Jadul Palmia ini makanan cemilan simple bahan sederhana tapi rasa luar biasa ?? karena camilan kue bolu jadul ini bisa menemani hari2mu sambil ngeteh/ngopi ataupun saat lagi santai, bisa juga untuk bekal anak sekolah pokoknya bisa dimakan siapa saja ??

PILIPINO BERDE TEA CHOUX

PILIPINO BERDE TEA CHOUX

Ingin membuat choux pastry yang lezat dan terlihat mewah dengan cara mudah? Yuk coba resep ini.

Palmia
Donat Ekspres

Donat Ekspres

Siapa bilang membuat donat itu repot dan lama? Nah, kali ini donat bisa jadi hanya dalam waktu singkat. Penasarankan. Yuk kita coba resep berikut ini.

Beli Produk Palmia