Kue Pukis Balok Lumer
Pas weekend pengen banget bikin kue yang lagi hits yaitu kue Balok, tapi ngga punya cetakan. Tak kehabisan ide nih, saya pakai aja cetakan kue pukis. Taraaa jadi deh kie pukis balok yang lumer banget.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan-bahan :

- 100 gr gula pasir

- 100 gr tepung terigu

- 2 butir telur

- 1 sdt baking soda

- 1/2 sdt vanili bubuk

- 5 sdm coklat bubuk

- 1 sachet susu kental manis coklat

- 25 gr Palmia Serbaguna, dicairkan

Cara membuat :

1. Dalam wadah, campur bahan kering yaitu tepung terigu, soda kue, vanili bubuk, coklat bubuk, hingga rata. Sisihkan

2. Kocok telur dan gula pasir hingga mengembang.

3. Masukkan sedikit demi sedikit bahan kering. Aduk rata.

4. Tuang susu kental manis coklat dan Palmia cair, aduk rata.

5. Panaskan cetakan dengan api kecil, olesi dengan Palmia, tuang adonan pukis.

6. Masak selama 3-5 menit. Angkat dan sajikan


Resep dari Lafitri Hasna
Nastar

Nastar

Nastar adalah salah satu kue kering lebaran favorit saya ?? bisa jadi 1 toples saya sisakan hanya beberapa biji saja haha. Sewaktu masih kecil, saya suka sekali membantu mama memasang cengkeh disetiap atas nastar. Berhubung inginnya yang original saja, jadi tanpa cengkehpun rasanya sudah enak sekaliii ?? lembut, manis, lumeeerr dimulut itulah sensasinya. Tentu saja dengan margarin Palmia yang selalu melengkapi bahan untuk membuat kue keringku sekarang, nastarku pun menjadi salah satu kue kering terlaris alhamdulillah ??

Bolu Coksu Panggang

Bolu Coksu Panggang

Salah satu bolu kesukaan keluarga di rumah. Aku menggunakan Palmia Butter Margarin karena aromanya yang harum serta tekstur cake jadi lebih lembut. Menjadi salah satu kue terfavorit anak-anak dan suami.

Kue Cantik Manis Pandan

Kue Cantik Manis Pandan

Sesuai namanya CANTIK MANIS, tampilannya cantik dengan rasa manis legit dan aroma pandan.

Mantang Goreng Tepung Vanila

Mantang Goreng Tepung Vanila

Mantang atau ubi jalar digoreng dengan tepung yang diberi aroma vanila. Disantap saat masih hangat sangat enak.

Beli Produk Palmia