Kue Kacang Lebaran
Sebagai seorang ibu saya harus bisa segalanya, salah satunya membuat kue untuk dihidangkan di meja saat lebaran datang, karena setiap lebaran pasti banyak keluarga yang akan datang, dan saya paling suka menyajikan kue dari hasil buatan sendiri, karena rasanya lebih enak dan pastinya terjamin kebersihannya.

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan-bahan yang di siapkan:

- 250 gram kacang tanah sanggrai.

- 400 gram Terigu.

- 150 gram Gula halus.

- 1 sendok teh garam.

- 200 gram Minyak goreng.

 

Bahan Olesan dibagian Atas:

- 2 sdm Butter Margarin PALMIA (untuk polesan)

- 2 Buah kuning telur (untuk polesan)

 

Cara membuat :

1. Langkah pertama, tumbuk atau blender kacang tanah yang telah disangrai hingga menjadi halus.

2.Dalam wadah lain campurkan bahan-bahan seperti gua halus, tepung terigu, kacang tanah, minyak goreng dan berikan garam kemudian aduk hingga merata.

3. Lalu simpanlah dahulu adonan ini dalam lemari es selama kurang lebih 1 jam dengan ditutup menggunakan plastik wrap.

4. Setelah didiamkan ambil adonan dan diamkan sementara dalam suhu ruangan kemudian adonan siap dicetak menggunakan cetakan kue sesuai selera.

5. Ambil loyang yang telah dilumuri mentega dan tepung terigu kemudian tempatkan adonan kue dalam loyang , campurkan kedua bahan olesan kemudian berikan polesan sebelum dipanggang dibagian atasnya.

6. Terakhir panggang dalam oven selama kurang lebih 25 menit dalam suhu 170 derajat celcius. Keluarkan dan angkat dari loyang dinginkan kemudian sajikan.


Resep dari adelyysa zafira
Pempek Kulit Tenggiri Gurih

Pempek Kulit Tenggiri Gurih

Pempek kulit tenggiri sangat enak dan gurih. Cocok dijadikan menu berbuka puasa.

Nona Manis Pandan Gurih

Nona Manis Pandan Gurih

Salah satu kue tradisional resep ibu yang aku favoritkan adalah kue nona manis ini. Resep turun temurun yang hingga kini masih menjadi best request di keluarga. Bentuknya sangat cantik dan teksturnya sangat lembut dimulut.

Macaroni Soswo Schotel Panggang

Macaroni Soswo Schotel Panggang

Makaroni schotel adalah sebuah hidangan kaserol makaroni yang terbuat dari pasta, keju, susu, mentega, daging, sosis, telur, bawang bombay. Keluargaku suka masakan ini dan sering sekali membelinya, aku pun berusaha untuk membuatnya sendiri dirumah. Ternyata dengan Royal Palmia Butter Margarin, rasa Macaroni schotel buatanku sangat disukai keluarga.

Beli Produk Palmia