Kue Cantik Manis Pandan
Sesuai namanya CANTIK MANIS, tampilannya cantik dengan rasa manis legit dan aroma pandan.

#PalmiaPoints2021

Bahan :

Adonan hijau :

200 gr tepung terigu

350 ml santan kental sedang

150 gr gula pasir

3 sdm kental manis putih

2 butir telur, kocok lepas

¼ gelas sari air pandan + daun suji

50 gr Palmia Margarin Serbaguna, lelehkan

Vla putih:

2 sdm maizena

2 sdm tepung terigu

400 ml santan kental sedang

½ sdt garam

Langkah memasak :

1. Vla putih : Campur semua bahan vla, masak dengan api kecil sambil diaduk hingga meletup-letup, sisihkan

2. Adonan hijau : Campur semua bahan, aduk lalu saring untuk menghindari adonan bergerindil

3. Siapkan cetakan, olesi dengan minyak goreng, masukkan adonan hijau lalu masukkan vla ditengah nya, ulangi hingga adonan habis

4. Kukus kurang lebih 25-20 menit


Resep dari Istikhoroh Yosefa
Molen Pisang

Molen Pisang

Siapa yang tak kenal dengan buah pisang, buah yang bisa langsung dimakan sesuai jenisnya. Bisa juga diolah menjadi berbagai macam camilan dan kudapan. Molen pisang salah satunya, sebagai teman minum teh saat kumpul bersama keluarga.

Pastel Mini Isi Abon

Pastel Mini Isi Abon

Dalam membuat Pastel mini isi abon saya menggunakan Palmia Royal Butter Margarin. Begitu pula saat menggorengnya, didalam minyak yang dipanaskan saya juga menambahkan 1 sdm Royal Palmia Butter margarin, hasil gorengannya lebih wangi dan gurih.

Bakwan Ubi Jalar Kuning

Bakwan Ubi Jalar Kuning

Bakwan Ubi jalar Kuning camilan favorit keluarga. Ubi kuning merupakan jenis ubi jalar yang memiliki daging ubi yang berwarna kuning, kuning muda atau putih kekuningan.

Pie Klapertart

Pie Klapertart

Dear @palmiaid Bikin klapertart lagi...sebelumnya bikin klapertart dan ibuku suka banget, jadi hari ini aku bikin lagi. Kali ini klapertartnya aku padukan dengan pie biar rasanya ada gurih dan manisnya. Untuk kulit pienya, aku pakai Palmia Butter Margarin begitu pula klapertartnya aku pakai Palmia Butter Margarin @palmiaid. Aku suka pakai Palmia Butter Margarin karena aromanya enak, gurih, dan asinnya juga pas. Bikin makanan apapun jadi enak dan istimewa. Yuk cobain #palmialetsbakelove #palmiamargarine

Beli Produk Palmia