Keripik Pisang Karamel
Pisang merupakan buah dengan profil nutrisi yang mengagumkan. Buah asli Asia Tenggara ini mengandung kalium, mangan, vitamin B, C, dan serat yang tinggi. Cara membuat keripik pisang bisa jadi salah satu cara menikmati pisang. 

#PalmiaPoints2022 

Bahan:

  • 4 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • 1/2 sisir pisang kepok mentah
  • 500 ml air minyak goreng
  • 1 buah jeruk nipis
  • 200 gram gula pasir wijen secukupnya untuk taburan

 

Cara Membuat 

1. Kupas pisang lalu iris tipis.

2. Tuang air pada wadah, kucuri perasan air jeruk nipis.

3. Rendam pisang selama 5 menit. Tiriskan. Kemudian goreng pisang dengan minyak dan Palmia Margarin Serbaguna masak hingga berubah warna cokelat keemasan.

4. Cara membuat karamel, campur gula pasir dengan air 100 ml.

5. Tambahkan sedikit minyak, masak di wajan sampai sedikit mengering. Masukkan pisang, aduk rata.

6. Beri taburan wijen diatas pisang karamel


Blackbana

Blackbana

Nenek sering lapar ditengah malam karena mood makannya suka naik turun. Apalagi kalo sore menjelang malam, ga mood makan malam. Pasti tengah malam bakal jalan jalan didepan kulkas liat ada apa yg bisa di cemilin. Aku yang sering kerja atau nugas tengah malem juga ikutan laper liat nenek yang jalan jalan didekat dapur. Salah satu yang paling gampang buat dibikin tengah malem ya gorengan. ga baik sih untuk kesehatan. Tapi daripada tidur ga tenang. Sambil makan, nenek pasti cerita cerita kejadian hari ini dirumah. Kelucuan apa aja yang dilakukan adikku yg masih balita dan banyak hal lain. Senang rasanya, sambil makan makanan sederhana, banyak cerita didalamnya. Seperti boost energy dari cinta dan kasih sayang keluarga yang membuatku kembali semangat esok hari.

Tahu Bacem

Tahu Bacem

Tahu Bacem menjadi camilan saat santaiku

Pastel Isi Kol Wortel Bakso

Pastel Isi Kol Wortel Bakso

Pastel dengan isian sayuran dan potongan bakso dulu sering dibuat oleh ibu. Kini aku terkadang memasak dengan resep ibu dirumah.

Es Teler Tart

Es Teler Tart

rasa kebanggaan atas Indonesia mendorong munculnya tren kreasi hidangan modern dan istimewa terinspirasi makanan tradisional khas Indonesia. "Es Teler Tart" Es Teler Tart sendiri merupakan modifikasi dari hidangan es teler yang dibuat dalam bentuk kue. Tart diberi krim alpukat lalu ada hiasan potongan jelly kelapa dan buah nangka. #SeruanNgemil

Beli Produk Palmia