CAKE WITH BLUEBERRY FILLING

CAKE WITH BLUEBERRY FILLING

Ingin memberikan hidangan spesial untuk buah hati? Resep Cake with Blueberry Filling ini bisa jadi pilihan Anda.

Bahan:

110    gr    Tepung terigu protein rendah

½     sdt    Baking powder

25     gr    Gula pasir

100   ml    Susu cair

150   gr    Cream cheese

55     gr    PALMIA MARGARINE SERBAGUNA

60     gr    Kuning telur

200   gr    Putih telur

¼     sdt   Garam

½     sdt   Cream of tartar

100   gr    Gula pasir

100   gr    Selai blueberry

150   gr    Buah blueberry kalengan, tiriskan

 

Topping : (aduk rata)

50    gr    Kacang pisthacio, panggang, cincang

50    gr    Almond utuh, panggang, cincang

2    sdm   Gula palm

½   sdt    Kayu manis bubuk

 

Cara Membuat:

  1. Ayak tepung terigu dan baking powder. Tambahkan gula pasir. Aduk rata.
  2. Panaskan susu cair dan cream cheese. Aduk sampai cream cheese larut. Angkat. Masukkan PALMIA MARGARINE SERBAGUNA, aduk rata.
  3. Tuang campuran margarine sedikit-sedikit ke dalam campuran tepung terigu sambil diaduk rata. Tambahkan kuning telur. Aduk rata kembali. Sisihkan.
  4. Kocok putih telur, garam dan cream of tartar sampai setengah mengembang. Tambahkan gula pasir sedikit-sedikit sambil dikocok sampai mengembang dan kaku.
  5. Tuang campuran tepung sedikit-sedikit ke dalam kocokan putih telur sambil diaduk perlahan.
  6. Masukkan selai blueberry dan buah blueberry, di beberapa tempat. Aduk sesekali agar bermotif.
  7. Tuang di Loyang 22x22x4 cm yang dialasi kertas roti tanpa dioles margarine. Cara menuang, jalankan wadah berisi adonan ke kanan dan ke kiri sambil dituang, maka corak blueberry akan merata
  8. Letakan Loyang berisi adonan di dalam Loyang berisi 3 sendok makan air. Panggang dalam oven sambil rendam selama 20 menit dengan api bawah, keluarkan dari oven, taburi topping, panggang kembali selama 20 menit  suhu 180°C sampai sampai matang.

Resep dari Palmia
Kue Gabus Keju Renyah Gurih

Kue Gabus Keju Renyah Gurih

Di daerah tempat tinggal ku kalau Ramadan siang gak ada yang jualan, semua warung tutup. Kasian sih kalau si kecil pas lagi nyari camilan. Jadi solusinya seminggu sekali bikin cemilan di rumah buat anak ku ngemil kalo siang dan sore hari.

Brownies Dengan Toping Mesis

Brownies Dengan Toping Mesis

Cemilan enak di saat perut lapar :)

Ubi Jalar Goreng Krispy

Ubi Jalar Goreng Krispy

Selain di kolak, ibu biasa nya mengolah ubi jalar menjadi gorengan yang krispy.

Dargul Daun Suji

Dargul Daun Suji

Kue dadar gulung dengan pewarna asli daun suji warna sangat cantik dan rasanya lembut dimulut.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia