Cake Tape Empuk
Kue yang sering ada di rumah karena membuatnya sangat mudah. Kadang dibuat muffin dan kadang ya dipanggang seperti ini. Rasanya empuk banget. Wangi tape berpadu dengan keju, nggak pernah gagal deh. Cobain yuk. Cocok dimakan kapan saja.

#ShareYourJourney

Bahan - bahan:

Bahan A

200 gram tape singkong, buang sumbunya

100 gram gula pasir

50 gram Palmia Margarin Serbaguna, cairkan

1 butir telur

150 ml minyak goreng

100 ml santan cair

Bahan B

200 gram tepung terigu

1/2 sdt baking powder

1/2 sdt baking soda

1/2 vanilli powder

80 gram keju parut

Topping:

Keju parut dan almond slice

Langkah - langkah:

1. Campur semua bahan A. Aduk hingga rata.

2. Masukan semua bahan B ke dalam adonan bahan A. Aduk sebentar, jangan terlalu lama biar tidak bantat.

3. Tuang adonan ke dalam cetakan sesuai selera.

4. Beri topping sesuai selera.

5. Panggang ke dalam oven selama 30 menit dengab suhu 180°C atau sesuaikan oven masing-masing.

6. Kue tape siap dihidangkan.


Resep dari Atin Sumiarti
Fruits Pie

Fruits Pie

Camilan yang banyak diminati kalangan remaja.

Brownies Kukus Coklat

Brownies Kukus Coklat

Brownies kukus coklat ala amanda.

Perkedel Jagung Palmia

Perkedel Jagung Palmia

PERKEDEL JAGUNG, kudapan yang terbuat dari jagung dan tepung serta bumbu-bumbu yang dihaluskan. Agar aroma dan CITARASAnya lebih lezat, saya menambahkan PALMIA Garlic dalam adonan perkedel dan juga sebagai campuran minyak untuk menggoreng adonan. Tak jarang menu ini sering kuhidangkan saat ada acara keluarga sebagai menu pendamping. Dijadikan sebagai lauk makan nasi ataupun teman minum kopi, sederhana namun PERKEDEL JAGUNG ku selalu jadi favorit.

Bolen Pisang Coklat Keju

Bolen Pisang Coklat Keju

Sedikit lagi nih resep kue andalan aku. bolen coklat keju.

Beli Produk Palmia