Pie Brownis
Saat Ramadan pastinya selalu ada takjil manis, nah ini salah satu usaha saya selama pandemi bikin kue rumahan yang disukai semua kalangan, pie brownis juga sangat bisa dijadikan untuk takjil saat Ramadan.
#ShareYourJourney
Bahan Brownies Kukus:
4 butir telur
150 gr gula pasir
1/2 sdt SP
80 gr tepung terigu protein sedang
35 gr bubuk coklat
1/2 sdt baking powder
1/2 sdt pasta vanila
75 gr dark cooking chocolate
120 gr Palmia Margarin Serbaguna
Bahan Vla Alpukat:
500 gr alpukat 120
gr susu kental manis (3 sachet)
100 ml air
Bahan Whipped Cream:
100 gr bubuk whippy cream
200 ml air es
Bahan Chocolate Ganache:
250 gr DCC
125 ml fresh cream/whipped cream cair
1 sdm Palmia Margarin Serbaguna
1. Buat brownies kukus terlebih dahulu. Campurkan Palmia Margarin Serbaguna dan DCC, lalu tim hingga mencair.
2. Kocok telur, gula pasir, pasta vanila dan SP hingga mengembang dan kental berjejak.
3. Masukkan campuran tepung terigu, coklat bubuk, dan BP, aduk hingga rata.
4. Tuangkan campuran Palmia Margarin Serbaguna dan DCC, lalu aduk balik hingga rata dan tidak ada endapan cairan di bawahnya.
5. Tuang ke dalam loyang, kukus selama 30 menit. Angkat dan dinginkan.
6. Buat Vla Alpukat:
Campurkan alpukat, susu kental manis dan air, lalu blender hingga halus.
7. Buat Whipped Cream:
Campurkan wippy cream bubuk dan air es, lalu kocok dengan mixer hingga kaku.
8. Buat Ganache:
Rebus fresh cream hingga panas, tidak perlu sampai mendidih. Masukkan DCC, aduk hingga larut. Masukkan Palmia Margarin Serbaguna, aduk hingga mengkilap dan licin.
9. Penyelesaian:
Potong brownies, letakkan dalam mangkok transparan. Tuangkan vla alpukat, gunakan piping bag. Tuang whipped cream di atas vla alpukat. Siram dengan ganache. Beri topping kacang sangrai. Simpan dalam kulkas, sajikan ketika dingin. Resep jadi sekitar 8 cup.
Saat Ramadan pastinya selalu ada takjil manis, nah ini salah satu usaha saya selama pandemi bikin kue rumahan yang disukai semua kalangan, pie brownis juga sangat bisa dijadikan untuk takjil saat Ramadan.
Sore - sore hujan begini enaknya makan yang anget-anget nggak sih. Kebetulan aku punya ubi ungu langsung aja deh aku eksekusi. Hari ini aku membuat Ubi Ungu Cheese Bread, yang aku tambahkan juga coklat di dalamnya biar semakin sweet. Dan jadilah Roti Ubi Ungu Cokelat keju/ Sweet Potato Choco Cheese Bread. Ini rasanya enak, manis, gurih, dan ada sensasi chruncy dari kulit roti nya yang di panggang dengan Palmia Butter Margarin yang aromanya juga enak. Oya.. Palmia Butter Margarin ini andalan aku dirumah loh. Karena dapat margarin dapat juga aroma butter nya. Harganya pun ramah di kantong.
Racikan dan bumbu mie ayam berbeda-beda disetiap tempat. Masing-masing tempat atau daerah mempunyai racikannya sendiri seperti misalnya mie ayam solo, mie ayam Jakarta, dan mie ayam Wonogiri. Resep mie ayam saya itu resep dari ibu saya, resep yang simpel dan enak, kuahnya yang kental membuat mie ayam ini susah untuk ditolak. Rasa manis gurih pada mie ayam ini berasal dari bumbu kecap manis dan asin yang meresap dalam tumisan ayamnya.dan pasti nya cocok banget di makan dengan cuaca dingin, seisi rumah pasti suka
Mencoba berkreasi cake dengan campuran bubuk minuman thai tea ternyata enak juga. Bolu Kukus Thai Tea yg saya buat ini tidak dipanggang namun dikukus.Dengan Royal Palmia Butter Margarine semua masakan saya jadi tambah istimewa.