Bolu Pandan Jadul
Bolu pandan dengan resep yg simple dan sangat diminati anak

#PalmiaPoints2021

 

Bahan- bahan :

5 butir telur ayam

200 gr gula pasir

1 sdt emulsifier

200 gr tepung terigu serbaguna

1 sdt baking powder

1/2 sdt garam

20 gr susu putih bubuk

1/2 sdt pasta pandan

100 gr Palmia Margarin Serbaguna, cairkan

 

Cara Membuat :

1. Kocok telur, gula pasir, dan emulsifier sampai kental dan mengembang.

2. Masukkan tepung terigu, baking powder, susu bubuk, dan garam sediktit demi sedikit sambil terus dikocok dengan mixer berkecepatan rendah sampai rata.

3. Tambahkan pasta pandan. Aduk rata.

4. Masukkan Palmia Margarin Serbaguna cair. Aduk rata.

5. Tuang adonan ke loyang yang sudah diolesi Palmia Margarin Serbaguna dan ditaburi sedikit tepung terigu.

6. Panggang kue bolu pandan dengan api sedang selama kurang lebih 40 menit hingga matang. Setelah kue bolu dingin, keluarkan dari cetakan dan potong sesuai selera. Hangat lebih nikmat..


Resep dari Elva Rahmi
Cake Decoration

Cake Decoration

Assalamualaikum Sobat Palmia Margarin, kali Ini Aku Membuat Cake Decoration sesuai pesanan pelanggan. Alhamdulillah Saat Covid-19 seperti ini masih ada orderan datang. Itu semua karena aku menggunakan Palmia Margarin Serbaguna di setiap hidangan yang aku buat, makannya usahaku bisa bertahan di masa pandemi seperti ini.

Risol Jagung Sosma

Risol Jagung Sosma

Setiap liburan Ibu selalu menyiapkan camilan. Risol Jagung Sosma resep Ibu yang aku buat jadi camilan sore yang enak

Mochi Matcha Anggur

Mochi Matcha Anggur

Mochi matcha anggur ini salah satu mochi yang di isi dengan buah anggur. Tekstur kenyal ketika di gigit menyatu dengan rasa asem manis pada buah anggur. Tak heran jika mochi ini di gemari anak-anak dan keluarga

Risol Ekonomis

Risol Ekonomis

Risol ekonomis, buatan rumahan dengan bahan sederhana.

Beli Produk Palmia