Bolu All In One
Ikuti step by step agar hasilnya bisa maksimal

Bahan:

4          Butir Telur (pastikan suhu ruang)

120      gr       Gula Pasir

120      gr       Royal Palmia Butter Margarine

140      gr       Tepung Terigu protein sedang

20        gr       SP

 

Cara Membuat:

  1. Lelehkan margarin kemudian sisihkan.
  2. Oleskan loyang dengan margarin plus tepung tipis aja asalkan rata (kalau aku pakai Carlo KW).
  3. Panaskan Oven kurleb 175° tergantung oven masing-masing.
  4. Masukkan semua bahan kecuali margarine cair, kemudian mixer dengan kecepatan penuh hingga mengembang kurleb 10 menit, kemudian masukkan margarine cair dan mix sebentar hingga rata.
  5. Beri topping sesuai selera.
  6. Kemudian masukkan kedalam loyang dan panggang kurleb 40 - 50 menit tergantung oven masing-masing.

Dijamin kempus banget mirip siffon teksturnya SELAMAT MENCOBA


Resep dari Ridha Nur Aini
Pandan Banana Cake

Pandan Banana Cake

Cake pisang kukus dengan aroma pandan yang dapat dijadikan cemilan sore hari.

Dessert Box Milkbath

Dessert Box Milkbath

Tren dessert box tengah menjamur di kalangan masyarakat. Dimasukkan ke dalam toples dan bisa dimakan langsung setelah didinginkan, menjadi salah satu keunikan dessert box.

Risoles Ragout Ayam Spesial Palmia

Risoles Ragout Ayam Spesial Palmia

Hai Bu...Bagaimana kabarnya di hampir setahun pandemi ini?Alhamdulillah meskipun banyak keterbatasan yang aku rasakan aku juga mendapat banyak hikmah. Salah satunya bisa memiliki banyak waktu ke dapur dan berkreasi membuat aneka cemilan yang lebih aman dan sehat pastinya untuk keluarga terutama anakkunyang masih balita. Gending anakku usianya akan menginjak dua tahun, dia suka sekali ngemil tapi kurang suka makan berat. Nah, aku memutar otak untuk menghidangkan cemilan tapi memenuhi nutrisi pokoknya seperti karbohidrat,protein,dan lemak.Maka kupilih cemilan andalan Risoles. Dia suka sekali risoles,hampir setiap 3x seminggu aku membuatnya dengan aneka isian.Tapi, yang paling ia suka isian ragout ayam. Nah, ini semua sudah memenuhi gizi anak lho apalagi ditambah dengan Palmia Margarin Serbaguna.Ibu yang lain ada yg juga ingin membuatnya. Begini resepku ya.

Beli Produk Palmia