Tumis Pedas Kacang Panjang Pete Tempe
Tumis - tumisan merupakan cara memasak yang sangat mudah tinggal iris iris dan cemplung cemplung aja. Nie resep dari mbah bu, bumbunya simpe namun rasanya juara

Bahan :

# 1 ikat kacang panjang

# 1 papan tempe, potong, goreng

# 1 papan pete, kupas cuci

# 9 siung bawang merah, iris tipis

# garam, merica, gula secukupnya

# 2 sdm margarin PALMIA

 

Cara memasak :

1. Siangi kacang panjang kemudian cuci

2. Panaskan margarin PALMIA, masukkan irisan bawang merah dan tumis hingga harum dan layu tambah pete, aduk rata.

3. Bumbui dengan garam, gula dan merica masukkan tempe adyk rata kemudian tambah kacang panjang dan aduk rata tutup wajan sebentar kemudian buka dan koreksi rasa.

4. Matang semua bahan. Matikan api.

5. Sajikan dg nasi hangat.


Resep dari Aris mardiana
Oseng Tempe Gembus Cabe Hijau

Oseng Tempe Gembus Cabe Hijau

Tempe gembus yang berbahan dasar ampas tahu ini rasanya bisa jadi enak kalau kita bisa membumbuinya. Salah satu olahan tempe gembus kesuakaanku adalah yang dimasak oseng dengan cabe hijau. Menu ini sangat nikmat bila dinikmati dengan nasi hangat. #PalmiaPoints2021

Nasi Goreng sederhana

Nasi Goreng sederhana

Hemmmm mantap nasi goreng sederhana ala aku.

Sambal ceker belimbing spesial

Sambal ceker belimbing spesial

Beberapa tahun belakangan belimbing di lapangan belakang rumah sudah mulai terabaikan. Buahnya yang masak jatuh dan berserakan di bawah pohon. Ya, begitulah. Anak-anak RT sudah besar-besar, sudah jarang kumpul main bola di lapangan dan jarang makan belimbing bareng. Padahal belimbingnya manis dan ga ulatan lho. Daripada mubazir enak diolah jadi lauk enak bareng si ceker, betul? Belimbing terselamatkan dan makanan enak siap disajikan.

Ayam Goreng Kuah Kecap Gurih

Ayam Goreng Kuah Kecap Gurih

Ayam goreng kuah kecap salah satu menu yang di sukai anak-anak. Ayam yang di marinasi kemudian di goreng, lalu di masukkan ke dalam kuah kecap yang di bumbuin bumbu yang di tumis dengan Palmia Margarin Serbaguna

Beli Produk Palmia