Tumis Kecambah Kedelai
Kecambah kedelai kadang jarang ditemui. Mumpung ada nih di tukang sayur, langsung dech masak tumis kecambah kedelai. Yummy dimakan pakai nasi hangat.

#PalmiaPoints2021

 

Bahan-bahan:

10 bh kacang panjang

1 papan tempe

150 gr kecambah kedelai

1 sdm Palmia Margarin Serbaguna

3 siung bawang putih

4 siung bawang merah

3 buah cabe rawit

5 buah cabai merah kriting

1/2 buah tomat, iris kasar

1 ruas lengkuas

1 lembar daun salam

1 sdm kecap manis

Garam

Kaldu jamur

 

Cara memasak :

1. Potong kacang panjang, cuci bersih

2. Siangi kecambah kedelai, cuci bersih

3. Iris semua bumbu, panaskan Palmia Margarin Serbaguna, lalu tumis

4. Setelah bumbu layu, masukkan kacang panjang dan kecambah aduk rata. Tunggu sesaat, masukkan tempe, tambahkan air dan beri gula garam, kecap, kaldu jamur, masak hingga air menyusut

5. Taburi bawang goreng, sajikan


Resep dari Rita Kartika Murni
Bihun Goreng Dumpling Kol Kecap

Bihun Goreng Dumpling Kol Kecap

Bihun goreng Dumpling Kol kecap menjadi menu hari ini. bihun dibuat dari tepung beras. Bentuk bihun lebih tipis dan teksturnya lebih lembut kalau dibandingkan dengan mi. Karena terbuat dari tepung beras, bihun sering dicap lebih sehat untuk dikonsumsi dibandingkan mi.

Udang Kentang Pedas Merah

Udang Kentang Pedas Merah

Ibu selalu memasak untuk memenuhi kebutuhan gizi keluarga . Udang Kentang Pedas Merah resep masakan ibu yang enak. Cabai merah diyakini mampu meningkatkan level endorfin dan serotonin dalam tubuh seseorang. Kandungan tersebut dinilai dapat membantu menghilangkan rasa nyeri dan mampu memberikan rasa nyaman pada orang yang mengonsumsinya.

Kari Ayam Kentang Mini

Kari Ayam Kentang Mini

Ini adalah salah satu resep kari ayam yang aku dapatkan dari ibuku. Ibuku mendapatkan resep ini dari nenek. Ceritanya resep ini adalah resep turun temurun. Kari ayam yang bumbunya sudah disesuaikan dengan selera lidah orang Jawa. Bumbunya memakai daun jeruk, serai, lengkuas dan daun salam. Oleh ibuku, Kari ayam ini sering dijadikan sajian saat ada acara kumpul-kumpul dengan anak, cucu dan menantunya.

Tongseng Ayam Kol

Tongseng Ayam Kol

Tongseng ini salah satu menu berkuah yang ibu sajikan ketika cuca dingin.

Beli Produk Palmia