Sop Semur Ayam
Bereksperimen dengan Palmia memang tiada habisnya dan sangat mengasyikan.Kali ini saya coba masak Sop Semur Ayam jadi satu.Bumbu halusnya ditumis dengan Palmia Serbaguna,rasanya menggugah selera...cobain yukk

#PalmiaMargarin #MakeWonders

Bahan :

200 gr sayap ayam potong-potong

100 gr kembang kol

50 gr wortel

3 sdm Palmia Serbaguna

2 batang daun bawang

4 buah cabe hijau besar

2 sdm kecap manis

Garam dan gula pasir secukupnya

Bumbu Halus :

3 siung bawang putih

¼ sdt merica butiran

2 buah kemiri

Cara membuat :

1.Cuci bersih potongan sayap ayam,sisihkan.

2.Panaskan Palmia Serbaguna,tumis bumbu halus dan cabe hijau besar masukan potongan sayap ayam. Tuang air secukupnya,tambahkan wortel ,garam ,gula pasir dan kecap manis.

3.Setelah kuah tinggal sedikit masukan kembang kol dan daun bawang aduk angkat sajikan.


Resep dari Iik Fatty
Soto Ayam Kudus

Soto Ayam Kudus

Sebagai istri yang juga bekerja sekaligus suka memasak, aku selalu berupaya untuk memasak hidangan yang sehat untuk suamiku tercinta. Kita berdua sama-sama orang Jawa, dan sama-sama suka makanan yang berkuah. Nah masakan khas kudus yang juga legendaries adalah Soto Kudus. Saat memasak Soto Kudus ini mengingatkan ku akan halamanku tercinta. Resep Soto Kudus pun sudah turun temurun sampai ke generasiku hehehe. Soto Kudus berisi suwiran ayam dan taoge. Semangkuk porsi soto kudus akan terasa lebih nikmat jika ditambah dengan perasan jeruk nipis, taburan daun bawang, dan bawang goring…sensasi aroma nya segar dan menggoda.

#YummyXPalmia Tumis Udang Veggie

#YummyXPalmia Tumis Udang Veggie

Sebagai Working Mom, saya selalu usahakan untuk memasak bagi keluargaku di pagi hari. Karena keterbatasan waktu, aku kudu putar otak memilih jenis masakan yang simpel, cepat membuatnya,namun tetap lezat dan bernutrisi tinggi. Salah satu contohnya, resep Tumis Udang Veggie ini. Anak-anakku masih dalam masa pertumbuhan. Oleh karena itu, asupan nutrisi lengkap dan seimbang sangat dibutuhkan tubuh mereka. Menu tumis udang ini dilengkapi dengan dua macam sayutan sehingga kaya akan protein, vitamin, mineral, dan serat. Harapanku, walau masakanku simpel, tapi tetap lezat dan bernutrisi tinggi

Aygor Ketumbar Bawput

Aygor Ketumbar Bawput

Aygor Ketumbar Bawput menjadi menu favorit keluarga karna penyajiannya yang simple dan terpenuhinya kebutuhan gizi .

Sup Bayam Bawang Merah Putih

Sup Bayam Bawang Merah Putih

Sup bayam bawang merah putih favorit keluarga. Bayam mengandung vitamin K, sehingga memiliki potensi untuk menjaga kesehatan tulang. Vitamin K berperan penting dalam sejumlah fungsi tubuh.

Beli Produk Palmia