Pucuk Ubi Tempe Tumis Halus
Sambal pucuk ubi ini cocok untuk lauk makan.

#PalmiaDIRP2024

Bahan-bahan

  • 1 ikat pucuk ubi,ambil daun muda nya saja
  • 100gr tempe,potong-potong dadu
  • 1 sdt garam
  • ½ sdt gula
  • 4 sdm PALMIA Margarine Serbaguna
  • Air secukupnya

Bumbu halus:

  • 6 buah cabe merah
  • 5 buah cabe rawit
  • 1 siung bawang putih
  • 5 buah bawang merah

Cara memasak:

  1. Remas-remas daun ubi yang di beri sedikit garam hingga mengeluarkan air dan daun layu. Cuci bersih dan tiriskan.
  2. Panaskan PALMIA Margarine Serbaguna, goreng tempe hingga matang. Kemudian tumis bumbu hingga wangi dan matang. Tambahkan gula dan garam. Masukkan daun ubi,tempe,dan tambahkan sedikit air. Aduk-aduk hingga tercampur rata dan daun ubi matang. Angkat dan sajikan.

Resep dari Sri hartini
Sayur Asem Gurih Seger

Sayur Asem Gurih Seger

Sayur asem salah satu menu keluarga yg menjadi andalan di kala anggota keluarga sedang gak enak badan. Perpaduan rasa pedas, asem, gurih dan segar. Membuat makan menjadi berkeringat dan dapat membatu memulih kan stamina. #PalmiaLetsBakeLove #PalmiaMargarine

Udang Tentang Sambal Tanak

Udang Tentang Sambal Tanak

Sambal tanak merupakan masakan khas minang. Sambal tanak di masak dengan santan hingga santal mengental dan mengeluarlan minyak.

Sayur Pesor Betawi

Sayur Pesor Betawi

Sayur ketupat khas betawi

Sup Pokcoy Makaroni

Sup Pokcoy Makaroni

Masakan ini mengingatkan jaman masa kecil dulu. Aku dengan saudara-saudaraku suka banget dengan berbagai olahan yang di dalamnya ada makorinanya. Ibuku selalu mencari akal agar anak-anaknya mau mengkonsumsi sayuran. Akhirnya makaroni ini dimanfaatkan oleh ibuku menjadi senjata untuk memancing anak-anaknya agar tertarik menyantap sayuran, yaitu dibikin sup. Ternyata siasat ibuku berhasil, aku bersama kakak dan adikku pun tidak protes saat meyantap sup yang berisi makaroni dan potongan pokcoy serta wortel. Saat aku sudah menjadi seorang ibu pun akujuga menjadikan sup pokcoy makaroni ini sebagai menu harian keluargaku. Alhamdulillah, seisi rumah pun pada doyan.

Beli Produk Palmia