Pindang Kepala Patin
Kepala ikan patin dimasak pindang, dagingnya yang lembut serta kuah pindang yang lezat semakin menambah selera makan.

#PalmiaPoints2021

 

Bahan :

4 kepala patin ukuran sedang

2 daun salam

2 daun jeruk

1 serai, geprek

1 sdt garam

1 sdt gula

1/2 sdt kaldu jamur

1 sdm saus tiram

750 ml air

2 sdm Palmia Margarin Serbaguna

 

Bumbu iris:

6 bawang merah

2 bawang putih

4 cabai merah

1 tomat merah

2 ruas lengkuas

2 ruas jahe

1 ruas kunyit

 

Langkah memasak:

1. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, tumis bumbu iris, daun salam, daun jeruk dan serai hingga harum.

2. Masukan air dan ikan masak hingga mendidih. Tambahkan garam, gula, saus tiram dan kaldu jamur. Masak hingga bumbu meresap dan ikan matang lalu angkat.


Resep dari Siti Fatimah
Gurami Bakar Palmia

Gurami Bakar Palmia

Siapa yang tidak suka gurami bakar? Makanan ini selain lezat juga kaya gizi. Mengandung protein dan vitamin untuk kesehatan otak dan organ dalam tubuh kita.. Ikan gurami cukup mudah di dapat, dalam pengolahannya pun cukup mudah dan tidak ribet, tapi hasil masakannya luar biasa istimewa dan pasti menjadi favorit keluarga untuk menjadi hidangan utama menu berbuka puasa

TENGGIRI GORENG SAMBAL DABU DABU

TENGGIRI GORENG SAMBAL DABU DABU

Jangan bilang suka pedasnya sambal kalau kamu belum coba tenggiri goreng yang disiram sambal khas Manado ini.

Palmia
Telur Puyuh Jengkol Cabe Runyah

Telur Puyuh Jengkol Cabe Runyah

Menu ini menjadi favoritnya keluarga karena rasanya yang enak, rasa pedas cabe hijauny menggugah selera sehingga menambah nafsu makan.

Tumis Pedas Berkuah Sawipu

Tumis Pedas Berkuah Sawipu

Ibu suka sekali Membuat Tumisan katanya belum lengkap Menu Makan kalau tidak ada tumisan.

Beli Produk Palmia