Orak Arik Buncis Makaroni
Sayur orak arik itu ada berbagai macam versi, kita bisa membuatnya menyesuaikan dengan bahan yang ada. Kali ini saya membuat orak arik memakai buncis dan makaroni. Apapun isian orak arik yang kita buat, pasti akan terasa lezat kalau ditumis memakai Palmia Margarin Serbaguna. #PalmiaPoints2021

#PalmiaPoints2021

 

Bahan :

200 gr buncis, potong serong agak tipis

100 gr makaroni, rebus hingga lunak

1 batang daun bawang, iris agak tipis

2 butir telur ayam, kocok hingga berbusa

2 sdm Palmia Margarin Serbaguna

1 sdm saus tiram

1 sdm kecap asin

1 sdt minyak wijen

1 sdt kaldu jamur

1/2 sdt garam

1 sdm bawang merah goreng

1 sdm irisan daun seledri

 

Bumbu halus :

2 siung bawang putih

10 butir lada

 

Cara memasak :

1. Haluskan bahan bumbu halus.

2. Panaskan 1 sdm Palmia Margarin Serbaguna, tuang telur kocok sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga jadi orak-arik, sisihkan.

3. Panaskan 1 sdm Palmia Margarin Serbaguna lalu tumis bumbu halus hingga harum.

4. Masukkan daun bawang dan buncis lalu aduk-aduk hingga layu.

5. Masukkan makaroni dan orak arik telur, aduk rata.

6. Masukkan saus tiram, kecap asin, minyak wijen, kaldu jamur dan garam. Aduk hingga rata dan bumbu meresap.

7. Sendokkan orak-arik ke piring saji lalu taburi atasnya dengan bawang merah goreng dan irisan daun seledri.


Resep dari Rohmah
Ayam Goreng Keriting

Ayam Goreng Keriting

Ayam banyak mengandung vitamin B6, yang yang diperlukan tubuh untuk memetabolisme karbohidrat, lemak dan protein, memproduksi sel darah merah, serta memperkuat sistem kekebalan tubuh. Ayam bisa memberikan Anda hampir 36% dari seluruh kebutuhan harian vitamin B6.

Lele Goreng Belade

Lele Goreng Belade

Lele salah satu ikan air tawar yang harga nya tergolong murah dan paling gampang di jumpai.

Roti Jadul Bikin Sedap Buka Puasa

Roti Jadul Bikin Sedap Buka Puasa

Buka puasa biasanya diawali. Dengan makanan yang ringan dan di sukai oleh keluarga . Roti dengan di dampingi minuman hangat sangat cocok menu buka kami

Ayam Kecap

Ayam Kecap

Menjadi seorang Emak di zaman serba praktis gak perlu pinter-pinter amat buat masak, yang penting mau aja pergi ke dapur trus ekperimen bahan yang ada. Cek rasa jika dirasa sudah enak, ya udah berarti layak untuk dimakan. Perhatikan juga kehigienisan bahan yang mau dimasak dan peralatan yang digunakan ya Mak. Walaupun rasanya biasa-biasa aja kalo menyehatkan pastinya keluargapun happy.

Beli Produk Palmia