NASI GORENG BANGKOK
Nasi goreng dengan cita rasa khas negeri gajah putih ini pas sekali dijadikan variasi untuk menu sarapan Anda.

Bahan:

  • 50   gram    PALMIA MARGARINE SERBAGUNA
  • ½    buah   Bawang bombay, iris tipis
  • 2     siung   Bawang putih, cincang halus
  • 150 gram    Daging sapi, iris tipis
  • 350 gram    Nasi putih
  • 1     batang Daun bawang,iris tipis
  • 10   buah    Cabai rawit merah
  • 2     sdm     Daun ketumbar
  • 3     sdm     Sambal Bangkok
  • 100 gram    Nanas, potong-potong
  • Garam dan merica bubuk secukupnya

 

Cara membuat:

  1. Panaskan PALMIA MARGARINE SERBAGUNA lalu tumis bawang Bombay dan bawang putih hingga harum.
  2. Masukkan daging sapi, garam dan merica, aduk rata hingga daging matang, tambahkan nasi, daun bawang, cabai rawit, nanas dan sambal Bangkok, aduk rata.
  3. Masak hingga semua matang lalu masukkan daun ketumbar, aduk sebentar lalu angkat dan sajikan panas.

Resep dari Palmia
Tumis Kangkung Kikil

Tumis Kangkung Kikil

Seisi rumah kebetulan suka dengan olahan kikil. Sudah dipastikan pada gak ada yang menolak kalau aku sajikan hidangan yang ada kikilnya. Kali ini kikilnya aku gunakan untuk mengakali membuat menu sayur. Eh ... ternyata trik ini berhasil lho, tumis kangkung kikil masakanku pun habis tak tersisa. Sudah pasti dong, saat membuat tumis yang istimewa ini aku gunakan Palmia Margarin Serbaguna sebagai pengganti minyak goreng. Sehingga rasa tumisannya pun jadi makin lezat. Terima kasih Palmia sudah membantuku membuat menu harian yang lezat dan bergizi. #PalmiaPoints2021

Bolu Coklat Kukus

Bolu Coklat Kukus

Bolu coklat kukus ini teksturnya lembut dan sangat nyoklat sekali. Resep bolu dari ibu yang kini sering kubuat untuk anak-anak dirumah.

Opor Nangka Palmia

Opor Nangka Palmia

Opor nangka dengan perpaduan gurihnya PALMIA MARGARIN SERBAGUNA, menjadi menu yang sangat lezat dan special.

Tumis Tauge Kacang Panjang

Tumis Tauge Kacang Panjang

Resep tumis ini aku dapatkan dari budhe. Rahasia kelezatamnya karena ditambahkan udang rebon di dalam tumisan ini. #PalmiaPoints2021

Beli Produk Palmia