Nasi Goreng Acar Rumahan
Nasi goreng sudah biasa disajikan, agar lebih istimewa coba tambahkan acar sehingga ada sensasi segar saat menikmatinya.

#PalmiaMargarin #KreasiMasakanWOW #PalmiaBikinWOW

Bahan dihaluskan :

- Cabai merah besar 1 buah

- Cabai rawit hijau 3 buah

- Bawang putih 3 buah

- Bawang merah 3 buah

Bahan acar :

- Timun+wortel iris kecil tambah sedikit air, garam dan cuka. Aduk.

Bahan lainnya :

Palmia

- Daun bawang 1 batang, diiris halus

- Sawi hijau 2 batang

- Telur 1 butir di kocok

- Sosis besar 1 buah

- Kecap manis 2 sdm

- Garam 1 sdt

- Merica sdt

- Nasi 1 piring

Cara memasak:

a. Goreng telur menjadi orak-arik, sisihkan.

b. Tumis bumbu yang sudah dihaluskan dengan palmia secukupnya hingga harum.

c. Masukkan telur, sosis, sawi hijau dan daun bawang ke dalam bumbu. Tumis lagi hingga rata. Tambahkan kecap, garam, dan merica. Aduk hingga rata.

d. Kemudian masukkan nasi dan aduk hingga rata.

e. Sajikan hangat dengan tambahan acar diatasnya juga kerupuk.

Selamat menikmati nasi goreng acar sederhana ala rumahan.


Resep dari Ciani Limaran
Ayam Semur Palmia

Ayam Semur Palmia

Anakku yang masih Sekolah Dasar tidak menyukai masakkan yang pedas sehingga semur ayam adalah menu pilihanku kali ini. Semur ayam yang menggunakan margarin palmia mencukupi kebutuhan gizi n memberikan kelezatan masakan.

Sego Godhog Ceker Ayam

Sego Godhog Ceker Ayam

Sego godhog ini mirip mie rebus, hanya saja di dalamnya ditambahkan nasi putih. Masakan ini banyak dijual oleh penjual mie di daerah kabupaten magelang Jawa Tengah. Sego godhog dibuat untuk memenuhi permintaan pembeli yang menginginkan menu mie rebus yang ditambahkan sedikit nasi di dalamnya.

Besengek Tahu

Besengek Tahu

Dulu ibu sering menyajikan olahan tahu ini untuk sarapan anak-anaknya sebelum berangkat ke sekolah. Sangat sederhana tapi bisa membuat aku dan saudara-saudaraku jadi lahap saat sarapan. #PalmiaPoints2021

Sup Makaroni Jamur Pokcoy

Sup Makaroni Jamur Pokcoy

Berbagai macam sup seisi rumahku suka semuanya. Salah satu sup yang biasa aku masak adalah sup yang isiannya macaroni, jamur kancing dan pokcoy. Sederhana banget tapi nikmat. #PalmiaPoin2021

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia