Ikan Tongkol Siram Margarin
Hallo moms, di masa pandemi ini pasti kebanyakan moms jadi sering masak di dapur ya kan? Malah ada juga yang sampai buka usaha. Aku juga sama, jadi lebih sering masak dan berkreasi dengan masakan baru. Biasanya ide masakan muncul dari request makanan yang di mau anak-anak. Nah aku juga punya resep andalan di rumah, resep ini muncul karena anak-anak gak doyan makan ikan karena bau amis padahal ikan kan banyak gizinya, alhasil aku mengolah ikan dengan Palmia Margarin Serbaguna agar masakan wangi dan gurih dan anak-anak jadi lahap makannya.

#ShareYourJourney

Bahan:

1/4kg daging ikan tongkol segar

5 Sdm Palmia Margarin Serbaguna

4 Sdm kecap manis

2 siung bawang putih

1 siung bawang merah

2 buah bawang daun

2 ruas jahe geprek

3 buah cabe kriting

1 buah jeruk nipis

1/3 sdt garam

1/4 sdt kaldu

1/4 sdt gula

Cara membuat:

- Potong memanjang ukuran ikan tongkol, lalu cuci bersih dan beri perasan jeruk lemon dan diamkan 10menit sampai hilang bau amis.

- Tumis margarin 4 Sdm lalu goreng setengah matang fungsinya untuk menghilangkan kadar airnya.

- Margarin bekas ikan tetap di masak sampai kadar air hilang, tambahkan 1 Sdm margarin lalu masukan bawang merah, bawang putih, cabe, jahe, bawang daun kemudian beri kecap manis dan campurkan ikan yang sudah dimasak tadi. Beri taburan garam, kaldu dan gula.

- Tumis sampai matang dan bumbu benar-benar legit meresap.

- Setelah matang angkat, tiriskan dan sajikan.


Resep dari Kokom Komalasari
Nasi Kuning

Nasi Kuning

Nasi kuning merupakan salah satu makanan yang khas di Indonesia. Sesuai dengan namanya, nasi kuning ini merupakan nasi yang mempunyai warna kuning yang berasal dari pewarna alami yakni kunyit. Selain itu, rasanya juga gurih dan memiliki aroma harum, inilah yang sedikit membedakan dari nasi biasanya

Nila Sambal Hijau Spesial

Nila Sambal Hijau Spesial

Sebenrnya ikan nila itu enak diapain aja,apalagi kalau disambal ijo dengan menggunakan PALMIA serbaguna bikin kita nambah.Penasaran denga resepnya nila sambal hijau spesial saya,langsung saja ini dia resepnya

Kikil Cabe Jahe Kecap

Kikil Cabe Jahe Kecap

Kikil cabe jahe kecap menjadi menu berbuka puasa Ramadhan karna penyajiannya yang simple dan terpenuhinya kebutuhan gizi .

Oseng Kikil Tahu Cabe Hijau

Oseng Kikil Tahu Cabe Hijau

Kulit sapi atau kikil ku oseng bersama tahu yang digoreng dengan irisan cabe hijau untuk rasa pedasnya.

Beli Produk Palmia