Ikan Asap Masak Kuning
Ikan salai atau ikan asap mpunyai aroma khas tersendiri saat dimasak. Khas aromanya yang justru menambah selera untuk segera menikmatinya bersam nasi hangat.

#PalmiaMargarin #KreasiMasakanWOW #PalmiaBikinWOW

Bahan :

3 ekor ikan lele salai

1 sdm garam

1 sdt gula

750 ml santan

2 Daun salam

2 Daun jeruk

1 Sere, geprek

2 sdm PALMIA serbaguna

Bumbu halus :

2 ruas lengkuas

2 ruas jahe

1 ruas kunyit

5 bawang merah

2 bawang putih

1 sdt ketumbar

4 kemiri

Cara membuatnya :

1. Panaskan PALMIA serbaguna, tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk dan sere hingga harum.

2. Masukkan santan, garam dan gula aduk hingga mendidih.

3. Tambahkan ikan asap biarkan hingga mendidih dan kuah sedikit mengetal. Cek rasa, angkat.


Resep dari Istikhoroh Yosefa
Opor Ayam Kuning Gurih Palmia

Opor Ayam Kuning Gurih Palmia

Opor Ayam akan terasa lebih gurih dan nikmat, bila kita menggunakan Palmia ketika menggoreng ayam dan menumis bumbu.

Cah Ayam Tiram Ciswotren

Cah Ayam Tiram Ciswotren

Menu hari ini Cah Ayam Tiram Ciswotren . Ayam banyak mengandung vitamin B6, yang yang diperlukan tubuh untuk memetabolisme karbohidrat, lemak dan protein, memproduksi sel darah merah, serta memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Bihun Jagung Goreng Mercon

Bihun Jagung Goreng Mercon

Saat ini masakan yang rasanya super pedas disukai oleh semua kalangan, terutama anak muda. Penjual mie goreng yang bumbunya eksta pedas pun rata-rata laris manis. Kali ini aku mencoba memasak bihun jagung yang memakai bumbu mercon. Alhamdulillah anak dan suamiku pada doyan bihun Jagung Mercon buatanku ini. Saat memasak bihun jagung ini aku gunakan Palmia Margarin Serbaguna, sehingga rasanya pun jadi makin istimewa. #PalmiaPoints2021

Beli Produk Palmia