Ikan Asap Masak Kuning
Ikan salai atau ikan asap mpunyai aroma khas tersendiri saat dimasak. Khas aromanya yang justru menambah selera untuk segera menikmatinya bersam nasi hangat.

#PalmiaMargarin #KreasiMasakanWOW #PalmiaBikinWOW

Bahan :

3 ekor ikan lele salai

1 sdm garam

1 sdt gula

750 ml santan

2 Daun salam

2 Daun jeruk

1 Sere, geprek

2 sdm PALMIA serbaguna

Bumbu halus :

2 ruas lengkuas

2 ruas jahe

1 ruas kunyit

5 bawang merah

2 bawang putih

1 sdt ketumbar

4 kemiri

Cara membuatnya :

1. Panaskan PALMIA serbaguna, tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk dan sere hingga harum.

2. Masukkan santan, garam dan gula aduk hingga mendidih.

3. Tambahkan ikan asap biarkan hingga mendidih dan kuah sedikit mengetal. Cek rasa, angkat.


Resep dari Istikhoroh Yosefa
Gulai Kuning Daun Singkong

Gulai Kuning Daun Singkong

Salah satu menu favorit keluarga kami gulai daun singkong, dimakan bersama nasi hangat sangat mengundang selera

Pindang Kecap Ikan Nila

Pindang Kecap Ikan Nila

Pindang Kecap Ikan Nila Ibu sangat berbeda dengan pindang yang lain, ibu mempunyai resep khusus yang membuat selera makan selalu ingin tambah dan tambah lagi.. Hmm yummy..

Sambal Pete Ikan Teri Pedas

Sambal Pete Ikan Teri Pedas

Teri digoreng garing lalu disambal bersama pete yang juga digoreng. Resep ibu yang selalu jadi favorit hingga kini dan terkadang sering ku recook di rumah.

Tofu Patties

Tofu Patties

Kreasi sajian saya ini mudah, murah namun lezat. Selain menggunakan tahu, dapat juga menggunakan tempe sebagai bahan utamanya. Untuk menambah nilai gizi, variasikan bahan isi sesuai selera misalnya dengan menambahkan jamur kancing, kacang polong, brokoli, atau kacang merah. Bisa juga lho dengan tambahan seafood dan daging cincang. Agar mendapatkan bentuk bulat yang bagus dan maksimal, gunakan cetakan untuk telur ceplok atau beef pattie. Jangan lupa mengolesi sisi dalam dengan PALMIA MARGARINE biar tidak lengket. Jika tidak ada cetakan, gunakan paper cup/gelas kertas untuk roti. Gunting bagian atas untuk dijadikan cetakan. Untuk bekal praktis, buat adonan lalu bentuk, simpan dalam freezer. Masak kapan pun jika ingin disantap. Oh ya...Tofu Patties ini dapat juga disajikan sebagai isian untuk burger versi vegetarian atau pendamping salad. Tertarik mencoba kreasi saya di rumah?

Beli Produk Palmia