Gulai Pedas Terong Ungu
Terong ungu baru dipetik dimasak gulai pedas dan disantap bersama nasi hangat. Resep ibu yang dari dulu selalu menjadi favorit.

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 4 terong ungu
  • 500 ml santan
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 1 daun salam
  • 2 daun jeruk
  • 2 sdm Palmia Margarine Serbaguna

 

Bumbu Halus:

  • 5 cabe merah
  • 10 rawit
  • 1 ruas kunyit
  • ½ ruas jahe
  • ½ ruas lengkuas
  • 2 kemiri

 

Langkah Memasak:

  1. Belah 2 tidak putus terong ungu, sisihkan
  2. Panaskan Palmia Margarine Serbaguna, tumis bumbu halus daun salam, daun jeruk hingga matang
  3. Masukan terong tambahkan garam, gula dan kaldu jamur
  4. Masak hingga bumbu meresap, angkat.

Resep dari Ruspita
Dendeng Balado Basah

Dendeng Balado Basah

Dendeng balado sapi, teksturnya lembut tidak alot serta pedas cabenya menggoda.

Tasis Kacang Panjang Teriyaki

Tasis Kacang Panjang Teriyaki

Masakan ibu selalu enak dan bergizi, Tasis Kacang Panjang Teriyaki resep Ibu yang menjadi menu hari ini. saus teriyaki adalah bumbu asal Jepang yang terbuat dari kecap asin, gula, dan sake. Rasanya cenderung gurih, asin, dan manis

Tempoyak Terong Ikan Patin

Tempoyak Terong Ikan Patin

Tempoyak Terong Ikan Patin adalah masakan khas daerah Jambi yang terbuat dari buah durian yang difermentasi kan. Kali ini aku akan mencoba mencampur kan gulai tempoyak ini menggunakan Palmia Margarin ternyata nikmat. Untuk para bunda yang mau mencoba ini aku bagikan resep nya ya

Orek Kentang Teri Gula Merah

Orek Kentang Teri Gula Merah

Kentang yang dikenal dengan kandungan vitamin C, vitamin B6, seng, potasium, serta fosfor sangat bermanfaat, serta bisa membantu meremajakan produksi kolagen di kulit.

Beli Produk Palmia