Gulai Kepala Baung Kemangi Pedas
Sebagai penikmat gulai, Gulai kepala baung Kemangi Pedas menjadi favorit keluarga karena mampu menghipnotis selera makan.

#PalmiaPoints2024 #LetsBakeLove

Bahan:

  • 1 kg kepala patin, belah dua
  • 3 sdm Palmia Margarin Serbaguna
  • 500 ml santan kelapa
  • 1 sdm garam
  • ½ sdt gula
  • Kaldu bubuk secukupnya
  • 1 batang serai, geprek
  • 1 lembar daun jeruk
  • 1 genggam daun kemangi

Bumbu Halus:

  • 5 buah cabe merah
  • 10 buah cabe rawit
  • 5 buah bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 1 ruas kunyit
  • ½ ruas jahe
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 sdm ketumbar

Cara Memasak:

  1. Cuci bersih ikan, tiriskan. Panaskan Palmia Margarin Serbaguna, tumis bumbu halus tambahkan serai,daun salam dan daun jeruk. Tumis hingga wangi
  2. Tuangkan santan, tambahkan gula, garam dan kaldu bubuk. Aduk-aduk hingga tercampur rata dan santan mendidih
  3. Masukkan kepala ikan baung dan daun kemangi, masak dengan api kecil hingga matang. Angkat dan sajikan.

Resep dari Ismarani
Cream Corn Soup

Cream Corn Soup

Biasanya anak-anak malas untuk sarapan pagi. Aku harus punya cara supaya sikecil mau sarapan. Cara nya adalah membuatkan makanan kesukaan nya lalu beri hiasan supaya sikecil lebih bersemangat untuk sarapan.

Ayam Goreng Manis

Ayam Goreng Manis

Ayam goreng manis menjadi favorit anak-anakku

Patin Panggang

Patin Panggang

Ikan patin ala racikanku biasanya diokah menjadi Pindang Patin Palembang dan brenkes/ pepes ikan. Tetapi kali ini aku memanggangnya.. wooww.. endol deh karena olesannya aku pakai Palmia Margarin Serbaguna... cocok juga dijadikan teman nasi liwet..nikmattt.

Spicy Shakshuka

Spicy Shakshuka

Shakshuka adalah salah satu hidangan olahan telur dg Beberapa bahan tambahan. Masaknya cepat, simple dan hasilnya enak. Soal isian bisa dikreasikan sesuai selera dan bahan yg tersedia.

Beli Produk Palmia