Gulai Endog Tahu
Meskipun menu sederhana, anak-anak selalu suka menu yang ibu sajikan. Salah satu nya gulai telur tahu ini.

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 5 butir telur rebus, kupas kulit nya
  • 3 buah tahu goreng, potong jadi 2 bagian
  • 500ml santan
  • 3 sdm Palmia Margarine Serbaguna 
  • 1 sdm garam
  • ½ sdt gula
  • 1 sdt kaldu bubuk
  • 1 batang serai, memarkan
  • 1 lembar daun salam
  • 1 lembar daun jeruk

 

Bumbu Halus:

  • 8 buah cabe rawit
  • 5 buah cabe merah
  • 5 buah bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • ½ sdm ketumbar
  • ½ ruas jari kunyit
  • ¼ ruas jahe
  • ½ ruas lengkuas

 

Cara Memasak:

  1. Panaskan Palmia Margarine Serbaguna lalu tumis bumbu halus, tambah daun salam, serai dan daun jeruk. Tumis hingga wangi
  2. Masukkan santan dan telur rebus lalu masak dengan api sedang sambil di aduk-aduk hingga mendidih
  3. Masukkan tahu goreng, gula, garam dan kaldu bubuk. Aduk hingga tercampur rata dan bumbu meresap lalu angkat dan sajikan

Resep dari Nurwatini
Udang saus mentega

Udang saus mentega

Bagi ibu yg tidak punya banyak waktu, tentunya bs memasak makanan yg simpel akan menjadi kesenangan tersendiri. Dengan bahan yg mudah dan praktis cara membuatnya tapi tetap lezat rasanya, seperti udang saus mentega ini

Sup Tetelan Sapi

Sup Tetelan Sapi

Menu hari ini sup tetelan sapi dengan isian sayur wortel dan kentang. Disantap saat hangat, rasa gurih kuahnya sangat menggugah selera. Resep andalan ibu yang selalu ku recook dirumah.

Oseng Tempe Teri

Oseng Tempe Teri

Hari ini aku membuat oseng tempe teri dengan menggunakan Palmia Margarin Serbaguna masakanku menjadi favorit keluarga

Beli Produk Palmia