Daun Singkong Bumbu Kuning
Resep daun singkong bumbu kuning adalah resep dari ibu. Aku sering memasaknya karena anak-anak begitu menyukainya. Daun singkongnya lembut ditambah kuahnya gurih, makanpun jadi tambah berselera.

#PalmiaPoints2023

Bahan:

  • 2 Ikat daun singkong, siangi
  • 600 ml santan
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt kaldu jamur
  • 2 daun salam
  • 2 daun jeruk
  • 1 ruas lengkuas, geprek
  • 2 sdm Palmia Margarine Serbaguna

 

Bumbu Halus:

  • 8 bawang merah
  • 3 bawang putih
  • 1 ruas kunyit
  • 1 cabe merah besar
  • 4 cabe rawit
  • 1 sdt ketumbar
  • 2 butir kemiri

 

Cara Membuat:

  1. Rebus daun singkong hingga empuk, sisihkan
  2. Panaskan Palmia Margarine Serbaguna, tumis bumbu halus, daun salam, daun jeruk dan lengkuas hingga harum masukan santan
  3. Setelah mendidih masukan daun singkong, tambahkan garam,gula dan kaldu jamur, masak hingga bumbu meresap lalu angkat

Resep dari Ruspita
Chicken Egg Roll

Chicken Egg Roll

mantap kan resep nya

BAKED TIGER PRAWN

BAKED TIGER PRAWN

Pecinta seafood manjakan lidah Anda dengan resep Baked Tiger Prawn yang menggoda selera.

Palmia
Telur Kuas Asam Pedas

Telur Kuas Asam Pedas

Telur di masak di atas cetakan martabak mini lalu Di masak kuah asam pedas. Cocok di jadikan menu berbuka puasa.

Bobor Bayam

Bobor Bayam

Bayam kaya akan zat besi yang bermanfaat untuk mencegah terjadinya anemia. Zat besi bermanfaat untuk membantu memproduksi sel-sel darah merah, sehingga mengkonsumsi sayur bayam dapat mencegah gejala kekurangan darah.   Bayam bisa matang hanya dengan pemanasan selama 1 menit. Perebusan lebih dari 4 menit justru akan membuat bayam kehilangan separuh dari asam folatnya.

Upload Resep dan Struk untuk mendapatkan points

Beli Produk Palmia